Jangan Sembarangan, Begini Cara Memilih Charger HP yang Aman agar Baterai Tidak Meledak

Minggu 14-04-2024,13:30 WIB
Reporter : Dayu Mila
Editor : Teguh Mujiarto

RADAR TEGAL – Para pemilik ponsel harus tahu bagaimana cara memilih charger HP yang aman agar baterai tidak meledak. Pemilihan charger ini memang sangat penting dalam memelihara kesehatan baterai ponsel.

Cara memilih charger HP yang aman bisa meminimalisir risiko baterai ponsel kembung bahkan meledak. Apalagi bagi ponsel-ponsel jaman sekarang yang jarang dibekali kepala charger resminya.

Jangan hanya berfokus pada daya watt, namun cara memilih charger HP yang aman ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan. Jangan sampai kesehatan baterai ponsel jadi rusak karena salah memilih alat pengisi daya.

Berikut sejumlah cara memilih charger HP yang aman agar baterai bisa jauh dari risiko meledak. Terutama jika ingin ponsel awet untuk penggunaan jangka panjang.

Cara memilih charger HP yang aman

Tiap alat elektronik memang perlu mendapatkan perhatian ekstra dalam penggunaannya. Selain bisa membahayakan perangkat itu sendiri, masalah yang terjadi pada benda tersebut juga berisiko menyakiti penggunanya.

BACA JUGA : Tips Merawat Baterai Tanam HP, Salah Satunya Jangan Ngecas sampai 100 Persen

Misalnya dengan menentukan pengisi daya yang tepat untuk HP, agar baterainya bisa tetap sehat dan tidak meledak. Apalagi hal ini berkaitan dengan sumber kelistrikan.

1. Beli di toko resmi

Cara memilih charger yang tepat tentu diawali membelinya di tempat yang resmi. Kini banyak produk tiruan yang dijual di beberapa tempat. Agar terhindar dari risiko barang tiruan, maka pastikan membeli chargernya di tempat resmi brand HP terkait.

2. Harus kompatibel dengan HP

Cara memilih charger HP yang aman berikutnya pastikan sudah kompatibel dengan HP Anda. Sebab, ada beberapa charger yang dibuat untuk merk atau model tertentu saja. 

Jika tidak menggunakan charger yang cocok dengan HP, tentu akan bermasalah saat mengisi daya. Entah itu lama terisi sampai penuh, HP jadi panas, bahkan risiko merusak kesehatan baterai secara fisik. 

BACA JUGA : Tips Memilih Smartphone yang Cocok untuk Orang Tua, Rekomendasi Model Terbaik dengan Kemudahan Penggunaan

Selain itu, pastikan juga agar kabel charger memiliki kualitas yang baik. Hal ini untuk menghindari risiko kabel putus saat penggunaan yang cukup membahayakan.

Kategori :