RADAR TEGAL - Sebanyak 26 pejabat eselon III dan IV di Brebes dilantik Pj Bupati Iwanuddin Iskandar, Rabu 27 Maret 2024 di Pendopo Pemkab. Jumlah tersebut terdiri dari Pejabat Administrator (Eselon III) sebanyak 20 orang dan Pejabat Pengawas (Eselin IV) 6 orang.
Kabid Perencanaan dan Pengembangan SDM Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Brebes Arif Jutawan mengatakan, total ada 26 pejabat eselon III dan IV di Brebes yang dilantik. Pelantikan tersebut merupakan rotasi ataumutasi serta promosi jabatan.
“Total yang kemarin dilantik itu ada 26 orang. Terdiri dari 20 pejabat eselon III dan enam pejabat eselon IV di Brebes,” ujarnya, Kamis 28 Maret 2024.
Arif menjelaskan, dari pejabat di Brebes yang baru dilantik itu yakni ada yang promosi jabatan ataupun mutasi. Salah satunya yang mendapat promosi jabatan yakni Adhitya Trihatmoko.
BACA JUGA: 43 Pejabat di Lingkungan Pemkot Tegal Dilantik dalam Jabatan Baru
Dirinya mendapatkan promosi jabatan Camat Salem. Di mana, sebelumnya dirinya menjabat sebagai Kabid Pemuda dan Olahharga di Dindikpora Kabupaten Brebes.
Selain mengisi jabatan camat. Sejumlah camat juga diputar. Diantaranya, Camat Wanasari Nuridin, dimutasi menyebabkan Camat Ketanggungan yang sebelumnya ditinggalkan pensiun oleh Camat Sebelumnya Takwid.
Kemudian, Camat Wanasari yang ditinggalkan Nurudin diisi oleh Imam Tauhid yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Jatibarang. Sedangkan Camat Jatibarang diisi oleh Rade Andriana yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Songgom.
Sedangkan Camat Songgom diisi oleh Slamet Budi Raharjo yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Bantarkawung. Sedangkan Camat Bantarkawung diisi oleh Wartoid yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Salem.
BACA JUGA: 35 Pejabat Bakal Memperebutkan 4 Jabatan dalam Seleksi JPT Pratama di Brebes
Selain Adhitya, pegawai yang mendapat promosi jabatan yakni Iman Pranoko. Dirinya sebelumnya menjabat sebagai Auditor Ahli Madya pada Inspektorat Daerah Kabupaten Brebes mendapat promosi jabatan sebagai Inspektur Pembatu Wilayah I Inspektorat Daerah Kabupaten Brebes. (*)