4. Sesuaikan dengan jumlah penghuni
Tips terakhir yang bisa Anda ikuti yaitu memilih AC sesuai dengan jumlah penghuni kamar kost. Hal tersebut karena jumlah orang di dalam suatu ruangan juga akan mempengaruhi apakah AC terasa dingin atau tidak.
BACA JUGA: Aktifkan Satu Mode Ini Agar AC Cepat Dingin dan Lebih Hemat Listrik, Berikut Cara Melakukannya
Semakin banyak orang di dalam kamar kost maka AC semakin tidak akan terasa dinginnya. Jika pemilik kost akan membuat kamar kost yang berisi dua orang, maka para pemilik kost bisa memilih AC dengan daya yang lebih besar dibandingkan dengan AC untuk kamar kost yang berisi satu orang saja.
Rekomendasi AC untuk bisnis kostan
1. Daikin FTKC
Merk Ac yang ini merupakan rekomendasi pendingin ruangan yang hanya memakan daya 260 watt saja. AC ini dibekali teknologi inverter ini sangat cocok apabila digunakan untuk kos-kosan yang menyediakan daya listrik sangat rendah.
Sejumlah fitur unggulan yang dibawa oleh Daikin AC single split Smile Inverter seri FTKC ini diantaranya adalah: Pemurni udara, 3D air flow, mode eco, kisi-kisi bersudut lebar, self-diagnosis, kontrol menggunakan Wi-Fi, serta fitur auto restart.
2. AC Gree C3 Deluxe
AC yang satu ini juga sangat cocok untuk bisnis kost karena hanya memakan konsumsi daya 290 watt saja. Selain itu, AC Low Watt ini juga telah dilengkapi dengan triple protection yaitu, tahan api, tahan bocor dan anti temperatur tinggi.
BACA JUGA: Trik Membuat Kipas Angin Sedingin AC, Rasakan Sensasi Udara Sejuk dengan Budget Minimal
Dilengkapi pula dengan filter kesehatan, filter HD, pembersih otomatis, teknologi drainase yang efisien, self-diagnosis, auto restart, turbo mode, soft fan, dan lain-lain. Kami merekomendasikan AC Gree C3 Deluxe Low Watt untuk dipasang di kos-kosan karena selain kebutuhan dayanya yang hemat, tegangan awalnya juga rendah.
Itulah daftar AC untuk bisnis kost yang paling irit listrik yang bisa Anda pilih. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi pembaca semua.(*)