RADAR TEGAL - Toyota Sienta 2024 hadir dan bersaing dengan mobil Suzuki APV. Keduanya tampil begitu mewah, tetapi ada beberapa keunggulan yang dimiliki MPV satu ini.
Keunggulan Toyota Sienta 2024 memberikan kesan yang lebih mewah secara eksterior. Oleh karena itu mobil ini mampu bersaing di segmen MPV.
Beberapa penyegaran baru menjadi keunggulan Toyota Sienta 2024 yang wajib dipertimbangkan. Oleh karena itu kami akan berikan reviewnya dalam artikel ini.
Jika Anda penasaran bisa simak artikel radartegal.disway.id ini sampai akhir ya. Kami akan memberikan beberapa keunggulan Toyota Sienta 2024 yang dapat Anda baca di bawah ini.
BACA JUGA: The Real Suzuki APV Killer, Toyota Sienta 2024 MPV dengan Segudang Keunggulan dan Kemewahan
Keunggulan Toyota Sienta 2024
1. Desain Eksterior Lebih Kokoh dan Sporty
Penyegaran desain eksterior menjadi fokus utama pada Toyota Sienta 2024. Perubahan signifikan terlihat pada grille yang kini memiliki bentuk hexagonal dengan aksen hitam yang memberikan kesan agresif dan mewah.
Bumper yang senada dengan bodi mobil menambah kesan kompak dan modern. Desain yang lebih tangguh ini memberikan identitas baru pada Sienta, membuatnya tampil lebih segar dan siap bersaing.
2. Interior yang Nyaman dan Fleksibel
Kenyamanan dan fleksibilitas tinggi ditawarkan oleh interior Toyota Sienta. Pengaturan kursi yang mudah disesuaikan dan ruang kargo yang luas memberikan kenyamanan ekstra.
Kursi baris kedua yang dapat dilipat rata menciptakan ruang kargo yang lebih besar, sedangkan pintu geser elektrik di sisi kanan memudahkan akses, terutama untuk anak-anak dan lansia.
BACA JUGA: Review Toyota Rush 2024, Mobil SUV Pilihan Siap Beri Pengalaman Pengendara yang Menyenangkan
3. Fitur Keamanan yang Terjamin
Keamanan pengendara dan penumpang menjadi prioritas utama Toyota Sienta 2024. Dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti 3 airbag, ABS, EBD, BA, sensor parkir, VSC, dan HSA, Sienta memberikan perlindungan maksimal di berbagai kondisi berkendara.