1. Fitur Hiburan
Phanter nampak memperhatikan konsumennya agar tidak jenuh saat berkendara jauh. Mobil ini sudah disematkan beberapa fitur hiburan yang akan membuat suasana mengemudi semakin menyenangkan.
Salah satu fitur hiburan Phanter Reborn ialah head unit layar sentuh yang memiliki ukuran 7 inci yang dapat dengan mudah dipakai oleh pengguna untuk mengakses sejumlah instrumen hiburan didalamnya.
2. Suara yang Berkualitas
Tidak usah dipertanyakan lagi, Phanter Reborn yang kini kembali terlahir setelah beberaa waktu hiatus telah mengalami berbagai peningkatan drastis.
Salah satunya ialah sistem audionya yang memiliki 8 speaker yang mampu menghasilkan suara yang berkualitas, sehingga pengguna mendapatkan pengalaman mendengar lagu ataupun radio dengan sangat baik.
3. Manuver yang Mudah dan Aman
Phanter Reborn dilengkapi dengan kamera parkir dan sensor parkir untuk memudahkan pengemudi saat melakukan manuver, baik di tempat parkir yang sempit maupun di jalan yang sempit.
Kamera parkir yang menampilkan gambar area di belakang kendaraan di layar head unit, sehingga pengemudi dapat melihat dengan jelas apa yang ada di belakang kendaraan.
Selain itu sensor parkir juga akan memberikan peringatan jika ada objekyang berada di dekat kendaraan, sehingga pengemudi dapat menghindari tabrakan.
4. Kendali yang Lebih Baik dan Nyaman
Sistem cruise control pada Phanter Reborn dapat membantu pengemudi untuk menjaga kecepatan kendaraan secara konstan. Hal ini dapat memberikan kenyamanan saat berkendara jarak jauh, karena pengemudi tidak perlu sering menginjak pedal gas.
Selain sistem cruise control, mobil ini juga dilengkapi dengan fitur Hill Start Assist (HSA) dan Hill Descent Control (HDC).
5. Sistem Keamanan yang Maksimal
Terakhir mobil ini sudah dilengkapi dengan sistem pengereman ABS dan EBD yang keduanya dapat memberikan kemudahan pengemudi saat mengontrol mobil saat melakukan rem mendadak.
Lebih jelasnya sistem pengereman ABS mencegah roda terkunci, sedangkan sistem pengereman EBD membagi daya pengereman secara merata di antara roda depan dan belakang.
Tak lupa, mobil ini juga dilengkapi dengan airbag pengemudi dan penumpang yang dapat melindungi penumpang dari benturan keras saat terjadi kecelakaan.