SLAWI, RADARTEGAL.DISWAY.ID - PPK Dukuhwaru Kabupaten Tegal bekali anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) ilmu jurnalistik dasar jelang Pemilu 2024.
Pembekalan dikemas dalam kegiatan bertajuk Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang digelar di pendapa Kecamatan Dukuhwaru.
Ketua PPK Kecamatan Dukuhwaru Nasyrul Mustaqim mengatakan, Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas SDM bagi PPS ini merupakan tindak lanjut dari Bimtek serupa yang digelar KPU Kabupaten Tegal sebelumnya.
"Bimtek hari ini adalah tindak lanjut dari Bimtek yang digelar KPU Kabupaten Tegal kemarin (Kamis). Harapannya membekali anggota PPS dalam mendukung kinerja khususnya sosialisasi Tahapan Pemilu 2024," ujarnya Rabu 5 Juli 2023.
BACA JUGA:Banyak Petugas PPS yang Kelelahan dan Meninggal saat Pemilu Masuk dalam Evaluasi
Terpisah Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia (Sosdiklih Parmas dan SDM) PPK Dukuhwaru Nurkhasan menuturkan, bimtek peningkatan kapasitas SDM diikuti Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Anggota PPS Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM se Kecamatan Dukuhwaru.
"Bimtek merupakan salah satu upaya meningkatkan kapasitas anggota Badan Ad Hoc penyelenggara Pemilu PPS. Dimana Peserta Bimtek diberikan materi terkait Jurnalistik Dasar diantaranya teknik dasar Fotografi, pengelolaan media sosial, teknis dasar menulis berita dan pengetahuan desain template kepemiluan," cetusnya.
Nurkhasan berharap, hasil Bimtek bisa bermanfaat dan diaplikasikan guna menunjang tugas-tugas PPS dalam menyampaikan informasi tahapan Pemilu serentak 2024 kepada masyarakat melalui media sosial yang dimiliki PPS.
"Saya berharap, akun media sosial PPS yang ada, baik Facebook, Instagram dan lainnya bisa dioptimalkan sebagai sarana publikasi kegiatan PPS sekaligus media sosialisasi tahapan Pemilu serentak 2024 kepada masyarakat," ungkapnya.
BACA JUGA:GAWAT! Berani Langgar UU Nomor 7, PPS di Tegal Bisa Dipenjara 6 Bulan
Dengan masifnya sosialisasi tahapan Pemilu serentak 2024, diharapkan akan meningkatkan partisipasi masyarakat Kabupaten Tegal. Khususnya Kecamatan Dukuhwaru pada Pemilu 14 Februari 2024 mendatang. *