Satu Akses ke Alun-alun Diportal Lagi, Warga Protes dan Lawan Kebijakan Wali Kota Tegal

Rabu 01-12-2021,06:50 WIB

Penutupan portal di Jalan KH. Mansyur yang merupakan salah satu akses menuju kawasan Alun-alun Kota Tegal, Selasa (30/11) sore, berlangsung alot. Petugas yang akan melakukan penutupan mendapatkan perlawanan warga dan pemilik toko di sekitar pusat jantung Kota Bahari itu. 

Dari informasi yang berhasil dihimpun radartegal.com menyebutkan, proses penutupan berlangsung panas. Kedua belah pihak saling beradu argumentasi terkait kebijakan penutupan itu. 

Warga menghendaki portal dibuka, karena kesulitan akses saat menjalankan aktivitasnya di malam hari. Bahkan, penutupan juga berdampak pada menurunnya pendapatan mereka. 

Situasi akhirnya mereda, setelah kedua belah pihak menyepakati beberapa hal. Di antaranya, akses masuk ke Alun-alun di lokasi itu tutup pada pukul 18.00 WIB, kemudian pintu keluar di Jalan KH Ahmad Hasyim dibuka sampai pukul 19.30 WIB.

Ini dilakukan untuk memberikan kesempatan warga yang sedang melaksanakan salat di Masjid Agung. Selain itu, dinas terkait akan menghadiri rapat bersama DPRD, yang jadwalnya akan diatur kemudian. 

Ketua DPRD Kota Tegal Kusnendro saat menerima audiensi warga sebelumnya mengatakan, akan memanggil pihak-pihak terkait untuk duduk bersama. Rencananya, rapat akan digelar, Senin (6/12) mendatang. 

"Kita akan undang pihak terkait untuk rapat bersama. Harapannya, akan dihasilkan beberapa rekomendasi supaya segera ada solusi," katanya. 

Kusnendro meminta warga bersabar menunggu pembahasan rapat yang akan melibatkan Pemkot Tegal dengan warga. (muj/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait