Stok vaksin Covid-19 di Kabupaten Tegal semakin menipis. Hingga saat ini, sisa vaksin tinggal 3000 dosis.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tegal Sarmanah Adi Muraeny, Jumat (25/6) mengatakan, menipisnya stok vaksin ini terjadi di sejumlah daerah di wilayah Jawa Tengah.
Adapun jumlah vaksin yang tersedia di Kabupaten Tegal saat ini tinggal 3.000 dosis, itupun sudah terdistribusi seluruhnya ke puskesmas.
"Kami akan terus mengusahakan untuk menambah ketersediaan vaksin. Saat ini masih ada tiga ribu dosis yang tersebar di sejumlah puskesmas di Kabupaten Tegal,” katanya.
Untuk mengatasi kelangkaan vaksin ini, tambah Sarmanah, Dinas Kesehatan Kabupaten Tegal telah mengajukan permintaan tambahan vaksin ke Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah. Dirinya juga telah mendapatkan surat pemberitahuan droping vaksin Covid-19 dari pusat. Rencananya ada tambahan vaksin sinovac sebanyak 120.000 dosis dari pusat.
Pada Sabtu (26/6) besok, pihaknya melalui jejaring puskesmas bekerjasama dengan Polres Tegal akan melakukan vaksinasi massal serentak untuk masyarakat umum yang bertepatan dengan Hari Bhayangkara.
Penyuntikan vaksin ini sangat berguna untuk mengurangi gejala klinis dan mencegah risiko kematian akibat infeksi Covid-19. Meski demikian, masyarakat diimbau tetap waspada dan selalu menaati protokol kesehatan seperti memakai masker saat keluar rumah, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.
"Masyarakat harus tetap menjaga prokes. Jaga imun dan makan makanan yang bergizi," tandasnya. (guh/ima)