Ancam Pemukiman, Tanggul di Cibendung, BanjarharjoHarus Segera Diperbaiki

Kamis 18-03-2021,13:10 WIB

Kondisi tanggul Saluran Buang Citamiyang di Desa Cibendung Kecamatan Banjarharjo Kabupaten Brebes sangat memprihatinkan. Bahkan, salah satu bangunan tempat ibadah yakni musala rusak berat, akibat tergerus longsoran  tanggul. 

Anggota DPRD Kabupaten Brebes Daerah Pemilihan (Dapil) IV Kecamatan Banjarharjo dan Ketanggungan, Warsudi mengatakan perbaikan tanggul sudah diusulkan setahun lalu ke Pemkab Brebes. Namun hingga saat ini belum ditangani, bahkan longsoran semakin meluas dan mengkhawatirkan. 

"Sudah setahun kita usulkan, namun hingga saat ini belum ada penanganan dari pemerintah," ujarnya, Kamis (18/3). 

Dijelaskannya, awalnya memang longsor tidak terlalu besar. Namun, dengan seiring musim penghujan longsor terus menggrus tanggul yang ada disekitar mushala. Bahakan, kondisi bangunan mushala sudah rusak berat dan tidak dapat digunakan lagi untuk sarana ibadah. 

"Kita sudah kordinasikan dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), nah baru ada anggaran Rp500 juta. Kalau dana segitu dirasa tidak cukup," jelasnya. 

Ditambahkannya, untuk perbaikan tanggul yang tergerus longsor dirinya memperkirakan memerlukan biaya sebesar Rp1-2 miliar. Karenanya, untuk dana yang sudah dianggarkan tersebut diharapkan tidak terkena imbas refocusing. 

"Kalau tidak ada eksen nyata dari pemerintah ini sangat membahayakan pemukiman warga. Sebab di lokasi tersebut berdekatan langsung dengan pemukiman dan lahan milik warga. Jadi, kita minta pemerintah bisa secepatnya ambil langkah yang nyata," pungkasnya. (ded/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait