Menjaga Kewibawaan TNI, Kantor Koramil Pangkah Direnovasi

Rabu 13-01-2021,22:10 WIB

Bangunan Kantor Koramil 11/Pangkah usianya sudah puluhan tahun. Karenanya, jajaran anggota Koramil melakukan renovasi kantor tersebut.

Komandan Kodim 0712/Tegal Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar melalui Komandan Koramil 11/Pangkah Kapten Inf Supardi, Rabu (13/1) mengatakan, kantor Koramil merupakan cerminan TNI-AD. Para anggota yang bertugas di Koramil tentunya selalu berhubungan langsung dengan masyarakat. Sehingga marwah kantornya harus dijaga. 

"Kita memang citra TNI AD di tingkat paling bawah. Karena itu, kita harus memberikan contoh yang baik kepada masyarakat. Salah satunya dengan merenovasi kantor kami," katanya. 

Selain untuk cermin kewibawaan TNI, tambah Kapten Inf Supardi, kantor yang bagus dan bersih juga dapat memberikan kenyamanan para personel dalam bertugas melayani masyarakat. Termasuk juga dapat menjadi kebanggaan bagi masyarakat di wilayah tersebut. 

"Ketika saya awal berdinas di Koramil ini merasa prihatin. Sebab kondisi kantor kurang tertata. Sehingga saya berpikir bagaimana caranya agar kantor Koramil bisa direnovasi," tambahnya. 

Terkait anggaran, lanjut Kapten Inf Supardi, bukan halangan bila niat ikhlas untuk membangun satuan.
Renovasi kantor telah dilakukan sejak beberapa hari lalu. 

Renovasi meliputi pengecatan dinding, pemasangan keramik dinding, pemasangan keramik teras dan pemasangan gypsum teras. Untuk tenaga atau pekerjanya, dilakukan oleh tukang profesional dan dibantu sejumlah personelnya yang tidak melaksanakan dinas khusus. 

Dengan kerja sama yang baik antara danramil dan anggota serta manajemen kepemimpinan yang terprogram dan terarah, terwujudlah pembangunan renovasi kantor Koramil 11/Pangkah. (guh/ima)

Tags :
Kategori :

Terkait