Cilacap Gelap Gulita, PJU di Seluruh Pusat Kota Kecamatan Dimatikan

Selasa 12-01-2021,09:20 WIB

Wilayah pusat kota kecamatan di seluruh Kabupaten Cilacap, dipastikan akan lebih gelap pada malam hari. Penyebabnya karena lampu penerangan jalan umum (PJU) akan dimatikan, utamanya yang berada di fasilitas umum seperti alun-alun dan taman.

"Lampu kita matikan," ujar Kepala UPT PJU Wilayah Barat Kabupaten Cilacap, Nur Ahmadi, Senin (11/1) kemarin.

Dia mencontohkan PJU yang ada di alun-alun Majenang, Wanareja dan Sidareja. Demikian juga dengan lampu di Taman Kota Majenang, rest area Mergo, taman depan Balai Desa Kunci Kecamatan Sidareja dan lainnya. Pemadaman PJU ini sudah dilakukan sejak Sabtu (9/1) malam kemarin.

"Dari hari (Sabtu) malam Minggu sudah kita padamkan," kata dia.

Dia mengatakan, hanya PJU yang ada di jalur nasional yang tetap dinyalakan. Tujuannya agar memberi penerangan bagi kendaraan antar provinsi yang dipastikan melintasi ruas tersebut. Terlebih, pengemudi kendaraan antar provinsi lebih sering bepergian pada malam hari.

"PJU di jalan nasional tetap kita nyalakan," katanya.

Pemadaman ini sendiri dilakukan setelah ada permintaan dari Gugus Tugas (Gustu) Penanggulangan Covid19 Tingkat Kecamatan. Seperti yang diajukan Gustu Kecamatan Majenang dan Sidareja. Tujuannya agar mengurangi kerumunan warga pada malam hari.

"Ada permintaan dari gugus tugas kecamatan. Kita sudah konsultasikan ke induk dinas dan diijinkan," tandasnya. (har/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait