Soal Protokol Kesehatan, Tingkat Kesadaran Warga Kabupaten Tegal Masih Kurang

Rabu 30-12-2020,21:51 WIB

 

 

HTURI - Komandan Koramil Dukuhturi Kapten Inf Radiono menilai, tingkat kesadaran masyarakat pada protokol kesehatan masih kurang. Hal itu bisa dilihat dari semakin meningkatnya kasus Covid-19 di Kabupaten Tegal. 

Kapten Inf Radiono, Rabu (30/12) mengatakan, hingga kini 
jumlah kasus sudah 3.347 kasus. Peningkatan itu ditengarai karena masih banyak masyarakat yang tidak disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. Seperti memakai masker, jaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun.

"Mayoritas masyarakat banyak yang lupa memakai masker. Mereka tidak sadar jika itu membahayakan dirinya sendiri," katanya.

Dalam operasi itu, tambah Kapten Inf Radiono, pihaknya melibatkan anggota Polsek dan Pemerintah Kecamatan Dukuhturi serta Satgas Covid-19. 

Tim gabungan ini mencegat para pengendara yang tidak memakai masker. Sanksi ini mengacu pada Peraturan Bupati (Perbup) Tegal tentang Kedisiplinan Protokol Kesehatan. 

"Para pengendara yang melanggar, kami beri sanksi push up dan menyanyikan lagu nasional," tambahnya.

Operasi kali ini, lanjut Kapten Inf Radiono, berhasil menjaring 11 orang pelanggar. Rinciannya, 8 orang laki-laki dan 3 orang perempuan. Mereka semuanya berusia dewasa. Operasi yustisi ini akan dilakukan rutin setiap hari di tempat yang berbeda. (guh/ima)

Tags :
Kategori :

Terkait