Review Honda Scoopy 2023: Motor Klasik Era Milenial, Dibilang Mirip Vespa Matic?
Review Honda Scoopy 2023--
RADAR TEGAL - Motor Honda yang pertama hadir di tahun 2010 yaitu Scoopy kini mengalami perubahan pada 2023. Honda Scoopy 2023 tampil dengan beberapa fitur lebih modern.
Dengan banyaknya perubahan fitur yang terjadi pada Honda Scoopy 2023 membuat para konsumen lebih tertarik. Selain dari fitur kami juga akan membagikan secara lengkap reviewnya.
Review fitur, harga serta kelebihan dan kekurangan Honda Scoopy 2023 akan hadir dalam artikel ini. Oleh karena itu jika kamu penasaran bisa simak artikel ini sampai selesai.
Dengan julukan Vespa Jepang karena desainnya yang klasik. Berikut review lengkap Honda Scoopy 2023 yang dapat kamu baca dibawah ini.
Review Honda Scoopy 2023
BACA JUGA: Intip 4 Kekurangan Honda Scoopy 2023 Bikin Mikir Dua Kali Sebelum Membelinya
Harga
Bagi yang tertarik membelinya, berikut ini adalah daftar harga Honda Scoopy 2023 On The Road (OTR) DKI Jakarta dilansir dari situs resmi AHM.
• Scoopy Fashion Rp21,875 juta
• Scoopy Sporty Rp21,875 juta
• Scoopy Prestige Rp22,68 juta
• Scoopy Stylish Rp22,68 juta
Jika dibandingkan dengan pendahulunya, harga Scoopy kini jauh lebih mahal. Berdasarkan catatan Carmudi, harga Scoopy di awal peluncuran pada 2010 Rp13,5 juta OTR DKI Jakarta.
Selain itu, calon pembeli motor ini punya banyak opsi warna, mulai dari prestige white (smart key type), prestige black (smart key type), stylish brown (smart key type), stylish red (smart key type), fashion black, fashion blue, sporty red, dan sporty black.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: