Seru! 90 Siswa SMK NU 01 Kendal Study Tour ke Dealer Astra Motor Center Semarang

Seru! 90 Siswa SMK NU 01 Kendal Study Tour ke Dealer Astra Motor Center Semarang

STUDY TOUR- Sebanyak 90 siswa SMK NU 01 Kendal mengikuti study tour ke Dealer Astra Motor Center Semarang hari ini, Jumat, 31 Januari 2025. -ISTIMEWA-radartegal.disway.id

SEMARANG, radartegal.com – Sebanyak 90 siswa SMK NU 01 Kendal mengikuti study tour ke Dealer Astra Motor Center SEMARANG hari ini, Jumat, 31 Januari 2025 mulai pagi hingga siang hari. 

Para peserta yang merupakan 90 siswa kelas XI datang ke dealer disertai guru pendamping dari jurusan Teknik Sepeda Motor (atau kenal juga dengan TSM).

Henry Setiawan selaku Marketing Manager Astra Motor Jawa Tengah menyampaikan, di awal tahun 2025 ini, sebanyak 5 sekolah sudah datang untuk study tour di tempatnya.

Selain dari SMK NU 01 Kendal, ada juga dari SMK Pembangunan Karangmojo, SMK Al-Hikmah 2 Welahan, SMK Karang Pucung Cilacap, dan SMK Bisma Kersana Brebes. 

BACA JUGA: Penyerapan Lulusan SMK di Kabupaten Tegal Meningkat, Pendidikan Vokasi Bawa Trend Positif

BACA JUGA: Tingkat Pengangguran Terbuka Kabupaten Tegal Lulusan SMK Naik, Serapan Harus Ditingkatkan

"Syarat pengajuan Study Tour sendiri cukup mudah, yaitu dengan mengajukan Proposal Pengajuan ke email Corporate Communications kami di email pavita.astramotor@gmail.com atau dapat juga menghubungi Instagram Honda Jateng," ungkapnya.

Menurutnya, dengan Semangat Sinergi Bagi Negeri, Honda Jateng senantiasa membuka peluang agar para siswa ini dapat belajar atau study tour di dealer motor Honda Terbesar di ASEAN yaitu Astra Motor Center Semarang.

"Harapannya, para siswa ini bisa mengerti bagaimana dunia kerja di dealer itu berlangsung mulai dari layanan, penjualan, hingga digitalisasi yang ada,” ucap Henry Setiawan.

Sosialisasi safety riding

Pada kegiatan touring ini para siswa diarahkan untuk mengikuti arahan Sosialisasi Safety Riding sebagai bekal mereka untuk mengerti lebih dalam terkait dengan aturan dasar berkendara.

BACA JUGA: Tips #Cari Aman, Ini Bahaya Mengubah Knalpot Sepeda Motor yang Wajib Bikers Tahu

BACA JUGA: Tips#Cari Aman, Cara Maksimalkan Honda RoadSync Fitur Canggih yang Bikin Pengendara Enjoy

Selain itu mengetahui tips dalam berkendara, dan bagaimana setiap individu ini diharapkan menjadi Generasi #Cari_Aman di masa depan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: