Suzuki Luncurkan Skutik Retro US125T Terbaru di Cina, Tampil Timeless dengan Harga Kompetitif
Skutik Suzuki Soltanto US125T Terbaru-Tangkapan layar YouTube/Yunuro Project-
Desainnya terinspirasi dari Vespa ikonik asal Italia, sehingga memberikan tampilan klasik yang timeless.
Hal ini terlihat dari headlamp LED kotak, logo Suzuki yang menonjol, dan aksen krom memberikan kesan mewah dan elegan.
BACA JUGA: Fitur-fitur Menarik Honda BeAT 2024, Nilai Lebih Skutik Andalan Gen Z
Apalagi skutik ini hadir dalam berbagai pilihan warna yang menarik, sehingga pengguna bisa memilih sesuai selera.
2. Performa yang Andal
Suzuki US125T menggunakan mesin 125cc bersilinder tunggal dengan sistem injeksi.
Hal ini memberikan performa yang cukup untuk sehari-hari.
Mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga 6,9 kW pada 7.000 rpm dan torsi 10 Nm pada 6.000 rpm.
Terlebih lagi, ia memiliki kapasitas tangki sebesar 5,9 liter dan efisien dan sudah mumpuni untuk harian.
BACA JUGA: Fitur Premium Forza 350 Hadir di New Honda Forza 125 2025, Angin Segar di Segmen Skutik
3. Fitur Modern
Fitur unggulan Suzuki US125T tidak sampai di sana saja.
Ia sudah menggunakan panel instrumen digital yang modern, sehingga lebih mudah dibaca.
Sementara remnya menggunakan rem cakram depan untuk keamanan ekstra ketika berkendara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: