4 Perusahaan Butuh Karyawan Baru, Pencari Kerja Serbu Stand Dinperinaker di Brebes Expo 2024
Kepala Dinperinaker (kanan) saat mendampingi Pj Bupati di Stand Dinperinaker.(istimewa)--
BREBES, radartegal.id - Stand Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kabupaten Brebes diserbu Para Pencari Kerja (Pencaker) di Brebes Expo 2024. Total ada empat perusahaan di Brebes yang membutuhkan karyawan baru.
Kepala Dinperinaker Kabupaten Brebes Warsito Eko Putro mengatakan, memeriahkan HUT RI ke-79 di Komplek Sasana Adhi Karsa pihaknya membuka stand di Brebes Expo 2024. Event tersebut akan berlangsung mulai 15 sampai 18 Agustus 2024.
Menurutnya, sedikitnya ada empat perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan baru di stand yang dia buka. Dikatakannya, perusahaan yang membuka lowongan kerja itu membutuhkan ratusan karyawan baru.
Dari empat perusahaan itu, kata dia, membuka lowongan kerja sebanyak 16 jenis pekerjaan. Mereka menginformasikannya dalam stand Dinperindaker di Brebes Expo 2024.
"Kurang lebih keempat perusahaan itu membutuhkan lima ratus karyawan baru," ungkapnya, Minggu 18 Agustus 2024.
BACA JUGA: Resmi Dibuka, Brebes Expo 20224 Sediakan Layanan Publik Juga Loh
BACA JUGA: Pasar Malam Brebes Expo 2024, Sebulan Penuh Nikmati Hiburan Gratis
Eko menerangkan, 16 jenis lowongan kerja yang diinformasikan dalam Brebes Expo 2024 itu yakni mulai dari operator produksi, security, sewing, HSE dan lainnya. Diharapkan, lowongan kerja itu dapat mengurangi angka pengangguran di Brebes.
"Selama dibuka stand, alhamdulillah para pencari kerja banyak yang melamar dan datang ke stand," imbuhnya.
Dia menambahkan, selama pembukaan stand di Brebes Expo 2024 ini sedikitnya 300 sampai 400 para pencari kerja datang untuk mengunjunginya. Ini menandakan, kata dia, adanya informasi loker sedikit membantu para pencaker.
"Alhamdulillah setiap harinya tidak kurang dari 300 sampai 400-an para pencaker datang ke stand kami," terangnya.
BACA JUGA: Buka Expo UMKM BMT di Tegal, Sekda Bilang Begini
BACA JUGA: Ditarget Rp1 Miliar Lebih, Borobudur Indonesia Expo 2024 Digelar Pemprov Jateng 4 Hari
Selain dalam Brebes Expo 2024, dia menambahkan, untuk para pencaker diharapkan dapat mengikuti akun media sosial Dinperinaker. Sehingga, para pencaker dapat menambah informasi terkait lowongan pekerjaan atau lainnya.
"Silakan pantau media sosial kami, setiap ada informasi kami pasti akan infokan di media sosial kami," tukasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: