Satu Bacalon Walikota Tegal Siapkan Deklarasi, Sudah Kantongi Rekomendasi DPP?

Satu Bacalon Walikota Tegal Siapkan Deklarasi, Sudah Kantongi Rekomendasi DPP?

Bacalon Walikota Tegal Faruq Ibnul Haqqi (kanan) saat menghadiri kegiatan Diskusi publik DPD KNPI Kota Tegal--

TEGAL, radartegal.id - Salah satu bakal calon Walikota Tegal, menyatakan akan menggelar deklarasi pencalonannya dalam Pilkada 2024. Dirinya pun mengisyaratkan telah mengantongi rekomendasi dari DPP salah satu Partai Politik yang mengusungnya nanti.

Itu, diungkapkan Bacalon Walikota Tegal Faruq Ibnul Haqqi saat ditemui usai menjadi narasumber dalam kegiatan Diskusi publik, Minggu 4 Agustus 2024 sore. Kegiatan Diskusi publik sendiri digelar DPD KNPI Kota Tegal.

Meski tidak secara tegas, Faruq mengatakan jika per 4 Agustus 2024 dirinya sudah bisa berlayar dalam Pilkada Kota Tegal. Namun, dirinya masih merahasiakan partai yang akan mengusung dirinya itu.

"Hari ini Alhamdulillah, Faruq Ibnul Haqqi bisa berlayar. Terkait partai jangan sekarang," katanya.

BACA JUGA: Emak-emak Penyapu Jalan di Tegal Curhat Soal Kesejahteraan, Ini Kata Bacalon Walikota Faruq

BACA JUGA: 10 Bacalon Walikota dan Wakil Walikota Tegal yang Mendaftar di PDIP Dikumpulkan dan Sepakat untuk Ini

Faruq juga belum mau mengungkapkan siapa pasangan yang akan mendampinginya nanti. Baginya, yang terpenting dirinya sudah bisa berlayar dalam Pilkada 2024.

"Untuk siapa Wakilnya juga belum bisa sekarang. Yang terpenting saya sudah bisa berlayar di lautan Kota Tegal," ujarnya dengan penuh isyarat.

Terkait itu, imbuh Faruq, dirinya akan menggelar deklarasi pada 18 Agustus 2024 mendatang. Nantinya, pada kesempatan itu, dirinya akan memberikan kejutan dan mengungkapkan semuanya.

"Kita akan deklarasi pada 18 Agustus 2024 mendatang. Tunggu, tanggal mainnya dan kejutannya," terangnya.

Faruq menambahkan saat ini sudah ada sejumlah parpol yang akan bergabung dan mengusung dirinya. Baik dari partai Parlemen maupun non parlemen.

Sumber: