Ikuti Giat Minum TTD dan Ukur Lila Tingkat Kabupaten Digelar, Ini Pesan Pj Bupati Brebes

Ikuti Giat Minum TTD dan Ukur Lila Tingkat Kabupaten Digelar, Ini Pesan Pj Bupati Brebes

Pj Bupati saat memberikan pesan kepada para remaja dalam pemberian TTD dan pengukuran Lila.(Istimewa)--

BREBES, Radartegal.id - Pemkab Brebes menggelar kegiatan minum Tablet Tambah Darah (TTD) dan pengukuran Lingkar Lengan Atas (Lila) tingkat kabupaten. Total ada 76.873 pelajar yang ikut dalam kegiatan tersebut.

Pj Bupati Brebes Iwanuddin Iskandar mengatakan, kegiatan pengukuran Lila pada remaja putri merupakan salah satu cara deteksi dini untuk mengetahui status gizi pada remaja putri. Jika hasil pengukuran mengetahui remaja putri memiliki status kekurangan energi kronis, maka harus diperbaiki status gizinya.

Iwan menyebutkan, masa remaja merupakan masa penting bila dikaitkan dengan proses perkembangan fisik, psikososial, dan kognitif. Oleh karena itu, kebutuhan gizi harus dipenuhi untuk perkembangan yang optimal. 

“Dampak kekurangan gizi pada remaja dapat menyebabkan penurunan kemampuan belajar, menghambat pertumbuhan fisik, penurunan daya tahan tubuh dan menurunnya kebugaran,” ucapnya.

BACA JUGA: Pj Bupati Brebes Serahkan Bantuan Sarpras ke Nelayan

BACA JUGA: 88888Pj Bupati Brebes Sebut Pekerja di Sektor Manufaktur Merupakan Tulang Punggung Kemajuan Industri

Sedangkan pemberian tablet tambah darah bagi remaja putri bertujuan untuk mencegah anemia, menambah kebutuhan zat besi, menjaga daya tahan tubuh, dan menjaga kemampuan berpikir. 

Anemia pada remaja, kata dia, dapat menyebabkan berbagai dampak buruk. Seperti konsentrasi penurunan belajar, mudah lelah dan peningkatan risiko komplikasi saat hamil dan melahirkan di kemudian hari. 

Untuk itu, selanjutnya, program doa di atas sangat penting. Tetutama, dengan pemberian tablet tambah darah secara rutin, diharapkan dapat menurunkan angka kejadian anemia pada remaja putri di kabupaten Brebes.

“Saya mengimbau agar pelaksanaan pemberian tablet tambah darah dapat dilakukan rutin setiap bulan oleh sekolah dengan tablet tambah darah yang disuplai dari puskesmas,” ajaknya. 

BACA JUGA: Pj Bupati Brebes Ajak KNPI Tunjukkan Aktivitas Positif: Gunakan Kesempatan Ini untuk Berdiskusi

Iwan menambahkan, dengan dua kegiatan di atas diharapkan dapat membangun kesadaran akan pentingnya kesehatan dan gizi seimbang di kalangan remaja putri. Harapannya, para remaja putri yang hadir pada acara launching dapat menjadi agen perubahan yang akan menyebarkan informasi dan melakukan praktik hidup sehat kepada teman-teman sebaya mereka.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Brebes Ny Dewi Wikaningsih Iwanuddin menyampaikan, apa yang dilakukan atau dikonsums hari pada kegiatan di atas akan berefek pada masa akan datang. Jadi apa yang kalian makan minum itu tidak hari ini kalian memperoleh hasilnya tapi nanti paling cepat 3 bulan yang akan datang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: