Musim Depan Liga Top Eropa Dipenuhi Pemain Timnas Indonesia, Siapa Saja Mereka?

Musim Depan Liga Top Eropa Dipenuhi Pemain Timnas Indonesia, Siapa Saja Mereka?

BANG JAY - Pecinta sepak bola Indonesia berharap bisa melihat pemain timnas berlaga di liga terbaik seperti Serie A maupun Premier League musim depan.-(Starting Eleven)-

RADAR TEGAL - Musim depan, publik sepak bola Tanah Air berharap bisa melihat pemain timnas berlaga di liga terbaik seperti Serie A maupun Premier League. Jika benar terjadi, tentu akan sangat heboh. Harapan ini bukan hanya mimpi.

Karena pemain timnas yang tampil apik di liga luar negeri musim ini terbukti banyak diminati. Bahkan klub sebesar Inter Milan pun tertarik pada pemain timnas kita. Siapa saja mereka?

Meski bangga melihat klub milik orang Indonesia, Como, promosi ke Serie A, ada sedikit rasa kecewa melihat klub lain, Venezia, harus melewati babak playoff untuk bisa promosi ke Serie A. 

BACA JUGA: Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Menuju Piala Dunia, Garuda Calling 22 Pemain Tangguh

Dikutip dari channel youtube Starting Eleven Senin, 20 Mei 2024. Venezia kalah bersaing dengan Como untuk mendapatkan tiket langsung ke Serie A.

Namun, tenang saja, kesempatan klub berjuluk I Lagunari ke Serie A musim depan masih terbuka lebar. Di laga playoff nanti, mereka akan melawan salah satu dari Palermo atau Sampdoria. 

Jika menang, mereka akan melaju ke final playoff dan menghadapi salah satu dari Cremonese, Catanzaro, atau Brescia. Meski jalan masih panjang, peluang Venezia cukup besar karena mereka sudah pernah mengalahkan calon-calon lawannya tersebut di Serie B musim ini.

Jay Idzes

Kalaupun Venezia gagal ke Serie A, Bang Jai masih punya jalan lain untuk bisa tampil di Serie A musim depan. Penampilan Bang Jay sebagai bek Venezia yang tangguh membuatnya dikabarkan akan bergabung dengan salah satu tim Serie A, bahkan Inter Milan. 

Inter sedang mencari bek baru untuk memperkuat skuad mereka musim depan dan Bang Jai cocok dengan kriteria yang dicari oleh pelatih Simone Inzaghi.

Jay Idzes juga sudah membenarkan bahwa Nerazzurri memang berminat padanya. Kalau jadi pindah ke Inter, Bang Jai akan satu tim dengan pemain keturunan Indonesia lainnya, Emil Audero Mulyadi. 

Jika tidak direkrut Inter, Como yang juga sedang butuh bek muda mungkin akan mengangkutnya. Como butuh penyegaran skuad karena bek inti mereka seperti Edoardo Goldaniga dan Federico Barba sudah berusia 30 tahun.

BACA JUGA: Timnas Indonesia U-20 Siap Berlaga di Turnamen Toulon 2024, Bakal Lawan Skuad Raksasa Eropa?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: