Rekomendasi Smart TV 4K Murah Terbaik 2024, Kualitas Gak Murahan Cocok untuk Usaha Kos-kosan

Rekomendasi Smart TV 4K Murah Terbaik 2024, Kualitas Gak Murahan Cocok untuk Usaha Kos-kosan

Rekomendasi Smart TV 4K Murah Terbaik dan berkualitas--

RADAR TEGAL - Di era televisi modern, TV 4K telah menjadi standar baru untuk pengalaman menonton yang luar biasa. Smart TV 4K murah menawarkan resolusi empat kali lebih tinggi daripada TV Full HD, sehingga memberikan detail gambar yang lebih tajam dan jelas.

Dengan resolusi 4K, terutama pada layar besar, karena penonton dapat merasakan detail yang lebih halus dan seperti kenyataan. Smart TV 4K murah kini semakin terjangkau dalam beberapa tahun terakhir.

Dengan smart TV 4K murah ini konsumen bisa menikmati teknologi resolusi tinggi tanpa harus mengeluarkan biaya yang besar. Semakin banyak konten yang tersedia dalam resolusi 4K, mulai dari streaming video, film, hingga acara TV, sehingga pengguna dapat menikmati konten berkualitas tinggi.

BACA JUGA: Kelebihan Smart TV LED SAMSUNG 55BU8500 Layar 55 Inch Crystal UHD 4K UA55BU8500K Harga Rp10 Jutaan

Rekomendasi smart tv 4K murah

1. LG UP75 4K Smart UHD TV 43UP7550PTC

LG UP75 4K Smart UHD TV 43UP7550PTC adalah pilihan terbaik untuk para pecinta olahraga karena mempunyai fitur Sports Alert, untuk mengingatkan jadwal pertandingan secara otomatis. Selain itu, dengan adanya FILMMAKER MODE™, pengalaman menontonmu akan menjadi lebih imersif.

TV ini memiliki Low Input Lag yang memungkinkanmu bermain game tanpa adanya gangguan, juga dilengkapi dengan fitur Bluetooth Surround Ready. Harganya pun juga terjangkau, mulai dari Rp 7.415.000.

2. Xiaomi MI TV 4 - 55 inch

Xiaomi MI TV 4 ukuran layar 55 inch adalah pilihan terbaik untuk pengalaman menonton yang luar biasa dengan harga yang terjangkau di Indonesia. Dengan resolusi 4K dan dukungan HDR, TV pintar ini memberikan gambar yang sangat jelas dan detail.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Smart TV 50 Inch Terbaik Fitur Lengkap, Sekali Pencet Langsung Terhubung Android

Dilengkapi dengan software PatchWall dan Android, pengguna dapat dengan mudah menikmati berbagai aplikasi dan katalog acara hiburan yang melimpah. Konektivitas yang beragam, seperti port HDMI untuk perangkat terbaru dan port USB untuk pemutaran konten dari flash disk, membuat TV ini sangat fleksibel digunakan.

Dengan harga yang sangat terjangkau, Xiaomi MI TV 4 - 55 inch menawarkan kualitas gambar yang tajam, konten multimedia lengkap, dan pengoperasian yang mudah dengan remote yang sederhana. Harganya berkisar antara Rp 6.499.000.

3. COOCAA 4K Android 9.0 Smart TV 50S6G

Sumber: