Capek Terlilit Hutang Pinjaman Online? Ini Cara Keluar dari Jeratan Pinjol agar Cepat Lunas

Capek Terlilit Hutang Pinjaman Online? Ini Cara Keluar dari Jeratan Pinjol agar Cepat Lunas

Ilustrasi. Cara keluar dari jeratan pinjol --

RADAR TEGAL - Fenomena pinjam uang secara online di aplikasi pinjol saat ini jadi pandangan yang wajar dan tak jarang juga yang terlilit hutang pinjol. Lalu bagaimana cara keluar dari jeratan pinjol?

 

Cara keluar dari jeratan pinjol ini banyak dicari oleh nasabah galbay yang kesulitan untuk membayar tagihan hutang setiap bulannya. Pasalnya mereka awalnya mampu membayar tagihan namun lambat laun kesulitan karena terdapat suku bunga yang terlalu tinggi maupun terkendala keuangan.

 

Jika Anda sedang mengalami terlilit hutang pinjol alangkah baiknya mesti tahu cara keluar dari jeratan pinjol. Dengan begitu hutang cepat lunas dan kedepannya hidup jauh lebih tenang.

 

Berikut ini cara keluar dari jeratan pinjol supaya hutang Anda cepat lunas dan terselesaikan dengan baik. Simak penjelasannya di bawah ini.

BACA JUGA:DC Akan Berhenti Meneror? Begini 3 Cara Bebas dari Utang PInjol

Cara keluar dari jeratan pinjol

1.Mengajukan restrukturisasi pinjol

 

Langkah pertama cara keluar dari jeratan pinjol yakni jika dirasa Anda kesulitan membayar tagihan karena biaya bunga terlalu tinggi, Anda bisa mencoba mengajukan restrukturisasi kepada pihak pinjol. Komunikasikan dengan baik dan meminta pembayaran yang sesuai dengan kemampuan Anda, misalnya dengan mengurangi suku bunga, memperpanjang waktu pembayaran atau mengangsur pokok pinjaman.

 

Akan tetapi perlu diingat pastikan pinjol yang Anda ajukan permohonan restrukturisasi adalah pinjol legal yang diawasi oleh OJK.

 

2. Hindari menggunakan pinjol ilegal

 

Kemudian Anda jangan salah memilih aplikasi pinjol karena saat ini banyak yang terperangkap di aplikasi pinjol ilegal. Pasalnya pinjol ilegal ini menawarkan pinjaman dengan proses yang mudah, tidak transparan terkait suku bunga dan bahkan tanpa syarat apapun.

 

Selain itu terdapat suku bunga 1% per hari yang dapat semakin menumpuk jumlah hutang dan jika seseorang telah masuk ke lubang pinjol ilegal akan kesulitan untuk melunasinya. Jika memang sudah terlanjur Anda bisa melaporkan pinjol ilegal ke OJK.

BACA JUGA:Daftar Pinjol 2024 Dana Tunai, Tawarkan Pencairan Kilat Bunga Rendah

3. Kurangi pengeluaran

Cara keluar dari jeratan pinjol selanjutnya Anda harus mengurangi pengeluaran setiap bulannya, alangkah baiknya buatlah anggaran bulanan yang mencakup penghasilan, pengeluaran serta cicilan hutang Anda. Kemudian hal yang paling penting itu adalah prioritaskan terlebih dahulu untuk membayar hutang pinjol agar tidak semakin menumpuk dan mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, seperti makan di luar, belanja maupun hiburan.

4. Menjual Aset dan Carilah sumber pendapatan

 

Jika Anda tidak dapat mengajukan restrukturisasi dari pihak pinjol, Anda harus cepat mencari solusi agar cepat membayar tagihan hutang pinjol. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan dengan cepat yakni menjual aset penting yang Anda miliki misalnya perhiasan emas, kendaraan, barang elektronik dan barang berharga lainnya. 

 

Kemudian Anda juga bisa mencari sumber tambahan misalnya bekerja di kafe separuh waktu, jualan online atau menawarkan jasa.

 

5. Buatlah rencana pelunasan

 

Hal paling penting cara agar keluar dari jeratan pinjol yakni usahakan buat rencana pelunasan. Hindari hal- hal yang menghamburkan uang, lebih baik sisihkan untuk segera melunasi pinjol.

BACA JUGA:5 Pinjol Legal OJK 2024, Bisa Cair Tanpa Verifikasi Wajah dan Bunga Rendah

Anda perlu ingat namanya hutang pinjol adalah pinjaman yang harus Anda bayar kembali bukan uang gratis. Boleh saja Anda terdesak dan membutuhkan pinjaman uang di pinjol tapi bukan berarti lari dari tanggung jawab ya, jadi gunakanlah pinjol dengan bijak dan sesuai dengan kebutuhan Anda. 

 

Jangan sampai terlilit hutang pinjol yang dapat merugikan secara finansial maupun psikologis. Bahkan kedepannya Anda akan kesulitan mendapatkan pinjaman di lembaga keuangan manapun.

 

Nah itu dia cara keluar dari jeratan pinjol, semoga tulisan ini bermanfaat yah. (*)

Sumber: