Banyak Peminat, Jenis Pinjaman KUR BRI ini Paling Banyak Peminat di Tahun 2024 dengan Limit Rp500 Juta
Jenis Pinjaman KUR BRI Tahun 2024 dengan Limit Rp500 Juta--BRI.co.id dan edit Canva
RADAR TEGAL - Jenis pinjaman KUR BRI ini sangat menarik untuk kita bahas karena memiliki keunggulan dari segi limitnya. Pinjaman kredit usaha rakyat ini memang terkenal dengan limit dan juga bunganya yang rendah.
Jenis pinjaman KUR BRI sebenarnya ada 3 jenis dan masing-masing memiliki limit yang berbeda. Salah satu jenis dengan limit yang tertinggi adalah jenis KUR Kecil.
KUR kecil ini adalah jenis pinjaman dari BRI yang memiliki limit mencapai Rp500 juta. Dengan persyaratan yang mudah, kamu bisa mendapatkan dana pinjaman yang besar dengan bunga rendah.
Pada artikel ini radartegal.disway.id akan memabahas tentang jenis pinjaman KUR BRI di tahun 2024 yang memiliki limit Rp500 juta. Apa saja yang perlu kamu perhatikan sebelum meminjam jenis kredit usaha rakyat ini?
BACA JUGA: Pinjaman KUR BRI 2024 Terbaru Bisa Pinjam Sampai Plafon Rp500 Juta, Begini Syarat dan Ketentuannya
Jenis pinjaman KUR BRI Tahun 2024 dengan limit Rp500 juta
1. Bunga Pinjaman
Bunga pinjaman untuk kredit usaha rakyat kebanyakan sangat rendah dari pada pinjaman lain. Hal ini untuk membantu para pelaku usaha terus berkembang.
Bank BRI sendiri menetapkan bunga kredit usaha rakyatnya dengan batas mecnapai 6% pertahun. Dengan besaran yang cukup rendah tersebut tentu saja akan membuat para debitur tidak merasa berat.
2. Limit Pinjaman
Sudah jelas bahwa KUR kecil ini memiliki limit pinjaman yang tinggi. Pinjaman dari KUR ini bisa mencapai Rp500 juta.
Limit pinjaman untuk jenis ini minimal harus Rp50 juta. Bagi pinjaman yang tidak mencapai jumlah tersebut tentu saja harus memilih jenis yang lebih kecil yaitu kredit usaha rakyat mikro.
BACA JUGA: Intip Simulasi CIcilan KUR BRI Tahun 2024 Plafon Rp10-100 Juta Pelunasan Mulai Rp234 Ribuan Saja
3. Jenis Pinjaman KUR Kecil BRI
Terdapat 2 jenis pinjaman untuk kredit usaha rakyat kecil ini. Pinjaman ini antara lain untuk Kredit Modal Kerja (KMK) dan Kredit investasi (KI).
KMK dan KI ini memiliki tenor yang berbeda untuk masa peminjamannya. Bagi debitur yang menginginkan untuk KMK akan mendapatkan tenor 4 tahun sedangkan KI akan mendapatkan tenor 5 tahun.
4. Tidak Memiliki Kredit
Salah satu syarat yang perlu kamu perhatikan adalah debitur harus tidak memiliki kredit dari bank. Baik itu kredit dari bank BRI maupun bank lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: