Tampil Stylish Dan Gagah, Inilah Fitur Canggih Toyota Rush 2024 yang Bikin Manja Penumpang

Tampil Stylish Dan Gagah, Inilah Fitur Canggih Toyota Rush 2024 yang Bikin Manja Penumpang

Fitur Canggih Toyota Rush 2024--

RADAR TEGAL - Mobil dengan tampilan luar biasa siap datang di tahun 2024. Tidak lain yaitu Toyota Rush 2024 yang memiliki beberapa fitur canggih.

Fitur canggih Toyota Rush 2024 membuat para calon pembeli melongo dan ingin segera meminangnya. Oleh karena itu jika Anda penasaran, bisa simak artikel ini sampai akhir ya.

Kami akan memberikan review lengkap Toyota Rush 2024, mulai dari fitur canggih hingga ke harganya. Mobil ini memberikan performa yang handal dan mampu berpetualang di berbagai medan.

Apalagi dengan desain yang sporti dan gagah membuat mobil ini semakin menarik. Berikut beberapa fitur canggih Toyota Rush 2024 beserta harga yang dapat Anda ketahui dibawah ini.

BACA JUGA:5 Keunggulan Toyota Rush 2024, Performa Mesin Semakin Tangguh dan Efisien di Semua Medan

Fitur canggih Toyota Rush 2024

All New Toyota Rush 2024 tak hanya menawarkan performa dan desain, tetapi juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih yang memanjakan pengemudi dan penumpang. Beberapa fitur unggulan termasuk:

  1. Smart Entry and Push Start Button: Membuka dan menyalakan mobil tanpa kunci, cukup dengan remote control yang terhubung dengan mobil.
  2. Smart Connect: Menghubungkan smartphone dengan sistem audio mobil melalui Bluetooth, memungkinkan pengemudi untuk memutar musik atau menggunakan aplikasi lainnya.
  3. 8 Surround Sound Speakers: Delapan speaker menyajikan kualitas suara luar biasa, memberikan pengalaman mendengarkan musik yang memikat.
  4. 7 Airbags: Perlindungan maksimal dengan tujuh kantong udara yang akan mengembang saat terjadi benturan.
  5. Rear Parking Camera: Kemudahan dalam memarkir dengan kamera belakang yang menampilkan gambar kondisi di belakang mobil di layar sentuh 7 inci di dashboard.

Mesin Garang yang Handal

Dikutip dari Otoinfo.id, All New Toyota Rush 2024 unggul dengan mesinnya yang tak kenal kompromi. Mengusung mesin bensin 1.5 liter 4 silinder segaris, mobil ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 79 hp dan torsi hingga 141 Nm.

BACA JUGA: Daya Pacunya Gak Main-main, Mesin Toyota Rush 2024 Lebih Gahar Dibandingkan Pendahulunya

Keunggulan mesin ini tidak hanya terletak pada performa tinggi, tetapi juga dilengkapi dengan sistem Dual VVT-i, membuatnya lebih irit bahan bakar dan ramah lingkungan.

Tak hanya itu, transmisi All New Toyota Rush 2024 juga patut diperhitungkan. Tersedia pilihan antara transmisi manual 5 percepatan atau transmisi otomatis 4 percepatan, sesuai dengan preferensi dan kebutuhan pengemudi.

Dukungan dari sistem Electronic Throttle Control (ETC) memberikan akselerasi yang cepat dan stabil. Mobil ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur off-road dan stabilitas seperti Hill Start Assist (HSA), Vehicle Stability Control (VSC), dan Traction Control (TRC).

Desain Modern yang Sporti dan Gagah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: