Resmi Diluncurkan, Intip Spesifikasi Vivo Y36i dengan Kualitas Baterai 5000 mAh

Resmi Diluncurkan, Intip Spesifikasi Vivo Y36i dengan Kualitas Baterai 5000 mAh

Berikut spesifikasi Vivo Y36i yang resmi diluncurkan--

RADAR TEGAL- Setelah resmi diluncurkan di China, spesifikasi Vivo Y36i membuat penasaran para pecintanya. Karenanya, informasi mengenai hal itu banyak diburu saat ini.

 

Meski belum ada keterangan resmi mengenai perilisannya di Indonesia, spesifikasi Vivo Y36i perlu juga kita pahami. Dengan begitu, kita bisa mengetahui kelebihan dan kekurangan ponsel ini dari seri sebelumnya.

 

Sebelum Vivo Y36i dirilis, series Vivo Y36 4G dan  Vivo Y36 5 G sudah meluncur bulan Mei lalu. Untuk mengetahui spesifikasi Vivo Y36i kali ini, kamu bisa menyimak artikel ini sampai selesai.

 

Karena di dalamnya akan mengulas tentang spesifikasi Vivo Y36i. Seperti apa penjelasannya? Simak di bawah ini.

 

BACA JUGA:Inilah HP 1 Jutaan Dibekali Chipset UNISOC Tiger T612, Begini Spesifikasi Lengkapnya!

 

Spesifikasi Vivo Y361

 

Vivo Y36i ini dilengkapi dengan LCD HD+ 6,56 inci dengan kecepatan refresh 90hz dan kecepatan sampel sentuh 180hz. Untuk layar Vivo Y36i memiliki notch untuk kamera selfie 5 MP dengan kamera utama di bagian belakang menggunakan sensor 13 MP yang dipadukan sensor anti- stroboskopik.

 

Selain itu Vivo Y36i juga memiliki SoC dimensity 620 dengan RAM 4 GB dan penyimpanan 128 GB. Menariknya memiliki kualitas baterai 5.000 mAh dengan pengisian daya 15W.

 

Untuk lainnya yang terlihat dari Vivo Y36i memiliki konektivitas 5G, pemindai sidik jari yang dipasang di samping, USB C dan Jack Headphone 3,55 mm. Vivo Y36i hadir dalam tiga warna dan terdaftar di situs resmi Vivo China dengan banderol harga CNY1, 199 atau sekitar Rp2,61 juta.

 

Akan tetapi saat ini yang resmi diluncurkan di Indonesia hanya Vivo Y36 dengan pilihan warna Meteor Black, Glitter Aqua dan harganya dibanderol Rp3, 999.000.

 

Demikian artikel tentang spesifikasi Vivo Y36i  dengan kualitas baterai 5000 mAh. Semoga informasi ini bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: gsm arena