Pakai Anggaran di APBD 2023 Ubahan, Sejumlah Ruas Jalan di Tegal Mulai Diperbaiki

Pakai Anggaran di APBD 2023 Ubahan, Sejumlah Ruas Jalan di Tegal Mulai Diperbaiki

Perbaikan di ruas jalan Flores Kota Tegal--

RADAR TEGAL - Sejumlah ruas jalan yang tersebar di beberapa titik di Kota Tegal saat ini mulai diperbaiki. Perbaikan dilakukan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) menggunakan APBD 2023 ubahan.

Beberapa ruas jalan di Tegal yang mulai diperbaiki antara lain di Jalan Flores. Dengan ukuran panjang 137 meter dan lebar 5,5 meter.

"Pekerjaan perbaikan ruas jalan di Jalan Flores Tegal ini dilakukan sepanjang 137 Meter dengan lebar 5,5 meter,"kata Setia Budi, kabid Bina Marga DPUPR Kota Tegal.

Di lokasi ini, kata Budi, pekerjaan yang dilakukan yakni pengurugan dengan Sirtu andelah. Kemudian dilapisi dengan pentrasi dan latasir.

BACA JUGA:Perbaikan Jalan Rusak Banyak Diminta Warga di Dapil I, Umi Azkiyani: Memang Mendominasi

"Untuk alokasi anggaran sendiri dari APBD 2023 ubahan. Kami berharap masyarakat bisa mengerti adanya pekerjaan jalan ini,"tandasnya. 

Selanjutnya, kata Budi, pekerjaan juga dilakukan di ruas Jalan Pendidikan di Kelurahan Pesurungan Lor Kota Tegal. Di lokasi ini, pekerjaan berupa peningkatan jalan berupa beton sepanjang 120 meter dan lebar 4 meter.

"Juga ada pekerjaan talud sepanjang 160 meter. Ada juga pengurugan badan jalan sepanjang 150 meter yang tembus ke Jalingkut,"jelasnya.

Budi juga berharap, pekerjaan perbaikan sejumlah ruas jalan di Kota Tegal dapat selesai tepat waktu, mutu dan sasaran. Sehingga, masyarakat juga bisa segera merasakan manfaatnya. (*)

Sumber: