Kompleks Kantor Pelayanan Terpadu Brebes Gersang, FKPPPN Tanam 150 Pohon Buah dan Akasia untuk Reboisasi

Kompleks Kantor Pelayanan Terpadu Brebes Gersang, FKPPPN Tanam 150 Pohon Buah dan Akasia untuk Reboisasi

Anggota Linmas dan DPD FKPPPN Brebes menanam 150 pohon buah dan akasia unruk reboisasi di kompleks Kantor Pelayanan Terpadu dan tepi Sungai Sigeleng Brebes.-Syamsul Falaq-

RADAR TEGAL - Reboisasi dilakukan di Kompleks Kantor Pemerintahan Terpadu (KPT) Kabupaten Brebes, Minggu 19 November 2023. Sebanyak 150 tanaman buah dan akasia, ditanam di kompleks perkantoran yang kondisinya masih gersang tersebut.

Aksi reboisasi di KPT Kabupaten Brebes dilakukan Forum Komunikasi Satuan Polisi Pamong Praja Nusantara (FKPPPN). Kegiatan itu juga bertujuan untuk kampanye pentingnya penghijauan sebagai upaya pelestarian lingkungan sekitar.

Plt Kepala Satpol PP, Linmas dan Damkar Kabupaten Brebes Agus Ismanto menyampaikan, penanaman 150 batang pohon buah dan akasia di gelar di kompleks KPT dan sepanjang alur Sungai Sigeleng. Ini menjadi wujud sinergitas FKPPPN dengan Pemkab Brebes. 

Menurutnya, kegiatan tersebut berlangsung serentak di seluruh Indonesia dengan kerjasama pemerintah daerah setempat.

BACA JUGA:Satroni Minimarket di Kemurang Wetan Tanjung Brebes, Maling Gasak Rokok Hingga Kopi

BACA JUGA:Pakai Setoran PBB Sekitar Rp800 Juta, 7 Perangkat Desa di Brebes Disanksi dan Harus Kembalikan Uangnya

"Selain menumbuhkan budaya reboisasi, penanaman pohon menjadi simbol kampanye pentingnya melestarikan lingkungan. Termasuk, menjadi wadah membentuk kekompakan seluruh FKPPPN," jelasnya kepada Radar Tegal.

Sementara itu, Ketua DPD FKPPPN Brebes Pungkas S mengungkapkan, Kompleks KPT dan tepi Sungai Sigeleng menjadi titik lokasi penanaman karena kondisinya masih gersang. Sehingga, dengan kampanye menanam ratusan pohon tersebut akan lebih menghijaukan lingkungan. 

Adapun, pemilihan batang pohon buah dan akasia, menurut dia, harapannya akan lebih memberikan manfaat penghijauan.

"Selain memperkuat soliditas dan kekompakan anggota FKPPPN, penghijauan menjadi program kepedulian forum terhadap pelestarian lingkungan hidup," pungkasnya. (*)

Sumber: