Rahasia Dunia Mobil Campervan dan Motorhome, Apa yang Harus Diketahui oleh Para Traveler?

Rahasia Dunia Mobil Campervan dan Motorhome, Apa yang Harus Diketahui oleh Para Traveler?

Foto: Mobil campervan/Tangkapan layar pxhere.com--

RADAR TEGAL Pandemi Covid-19 beberapa waktu yang lalu ternyata telah menciptakan tren baru di kalangan masyarakat, yaitu menetap dengan mobil campervan. Hal ini dilakukan agar mereka tetap dapat berpetualang tanpa harus berinteraksi dengan orang luar.

Bagi para pelancong, penting untuk memahami lebih lanjut mengenai campervan atau motorhome, termasuk modifikasi dan potensi kendalanya. Selain itu, munculnya YouTuber atau influencer yang mendokumentasikan perjalanan petualangan mereka, dengan mengendarai motorhome atau campervan turut menarik minat banyak petualang untuk memiliki kendaraan semacam itu.

Motorhome atau campervan merupakan mobil yang telah dimodifikasi untuk keperluan berpetualang. Kendaraan ini dilengkapi dengan tempat tidur, lemari pendingin, peralatan memasak, dan perlengkapan petualangan lainnya.

Sebenarnya, hampir semua jenis mobil dapat dimodifikasi menjadi motorhome atau campervan, tergantung pada penataan interiornya agar lebih efisien. Dan tentu saja nyaman selama digunakan. 

Meskipun membangun motorhome dari nol bisa menjadi tugas yang berat, karena memerlukan dana yang cukup tinggi atau harus disesuaikan dengan keinginan pemiliknya. Namun bagi mereka yang sudah gemar atau bahkan maniak berpetualang menggunakan motorhome, hal ini bukanlah kendala yang signifikan.

BACA JUGA:4 Jenis Velg Mobil yang Cocok untuk Modifikasi agar Tampilannya Makin Keren

Selain itu, bagi mereka yang ingin berpetualang dengan motorhome namun belum mampu membelinya, kini ada opsi untuk menyewa. Tempat penyewaan campervan atau motorhome di Indonesia kini semakin banyak, dengan sasaran pasar utama adalah para petualang sejati yang belum memiliki campervan sendiri.

Mobil campervan

Namun, tidak semua pecinta petualangan dengan motorhome yang masih menyewa dapat disimpulkan bahwa mereka tidak mampu membelinya. Beberapa alasan mungkin termasuk pemenuhan keinginan berpetualang tanpa harus memikirkan biaya perawatan, mengingat bahwa motorhome memerlukan perawatan khusus yang tidak murah.

Meskipun campervan dan motorhome memiliki fungsi yang sama sebagai sarana berpetualang, terdapat perbedaan mendasar. Campervan didesain lebih lengkap karena digunakan untuk berkemah di alam, sehingga umumnya dilengkapi dengan dapur dan kamar mandi di dalamnya.

Sementara motorhome lebih fokus pada kenyamanan daripada keperluan untuk berpetualang, dan seringkali identik dengan kamar, dilengkapi dengan televisi dan tempat tidur, tetapi belum tentu memiliki dapur serta toilet.

Meskipun demikian, keduanya sama-sama menawarkan pengalaman yang menyenangkan saat digunakan untuk berwisata atau berlibur bersama keluarga, seolah-olah memindahkan rumah ke destinasi wisata yang dituju.

BACA JUGA:Terkuak! Honda Scoopy 2024 Tetap Mengusung Rangka eSAF? Desain Baru yang Cakep, dan Harga Tetap Segini!

Semoga informasi ini memberikan gambaran yang jelas tentang campervan atau motorhome bagi jiwa petualang atau traveler. (*)

Sumber: