Diexpose, 358 Alumni Latsar CPNS 2023 Pemkab Tegal Diminta Mampu Kembangkan Kompetensi dan Inovasinya

Diexpose, 358 Alumni Latsar CPNS 2023 Pemkab Tegal Diminta Mampu Kembangkan Kompetensi dan Inovasinya

LATSAR CPNS - Kepala BKPSDM Kabupaten Tegal Mujahidin, foto bersama dengan ratusan alumni Latsar CPNS 2023 Pemkab Tegal, di Gedung Dadali Kabupaten Tegal, Kamis 26 Oktober 2023.-YERI NOVELI-radartegal.disway.id

RADAR TEGAL- Sebanyak 358 alumni pelatihan dasar (Latsar) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023 diminta mampu mengembangkan kompetensi dan inovasinya. Para alumni latsar tersebut merupakan CPNS Pemkab Tegal.

Sebelumnya, para alumni latsar CPNS 2023 mengikuti kegiatan yang dilaksanakan pada 13 Februari hingga 28 Juli 2023 lalu. Kegiatan tersebut bekerjasama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Provinsi Jateng.

"Latsar sudah diselenggarakan beberapa bulan yang lalu, dan kini tahap pemantauan aktualisasinya," kata Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tegal Mujahidin.

Hal tersebut dia sampaikan saat kegiatan expose Latsar CPNS 2023, di Gedung Dadali Pemkab Tegal, Kamis 26 Oktober 2023. Kegiatan yang diikuti alumni Latsar CPNS Pemkab Tahun 2023 itu disiarkan langsung melalui Youtube.

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS Kemenag 2023 Banjir Peminat, 169.754 Pelamar Daftar Seleksi Calon ASN

Dia mengharapkan, para alumni Latsar CPNS 2023 dapat berperan secara aktif sebagai agen perubahan dalam menghadapi era revolusi industri 4.0 yang menekankan pola digitalisasi. 

Terlebih, tujuan yang ingin dicapai dari Latsar CPNS 2023 ini yakni dapat menghasilkan PNS profesional yang berkarakter. Terutama dalam melaksanakan tugas sebagai abdi masyarakat dengan menunjukkan sikap perilaku bela negara dan menanamkan nilai-nilai dasar ASN Berakhlak.

Artinya, Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif. ASN harus Berakhlak selama dalam melaksanakan tugas jabatan.

Mengaktualisasikan kedudukan dan peran PNS dalam kerangka NKRI serta dapat menunjukkan penguasaan kompetensi teknis bidang tugas yang dibutuhkan.

BACA JUGA:Hasil Administrasi CPNS 2023 Sudah Memiliki Jadwal Pengumuman, Siapkan Ke Tahap Selanjutnya

Dia menjelaskan, kegiatan expose Latsar CPNS 2023 ini sebagai upaya untuk meningkatkan pemahaman terkait pengembangan kompetensi dan inovasi bagi PNS Kabupaten Tegal.

Karena kebutuhan PNS yang berkualitas dengan kompetensi unggul dan berperilaku baik, sudah tidak dapat ditawar lagi. 

Dia menjelaskan, Undang-Undang (UU) Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN merupakan tonggak perubahan pengelolaan Manajemen SDM Aparatur di Indonesia. 

"Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa pembenahan sistem pemerintahan terus-menerus sedang dilakukan untuk mendorong penerapan good governance dalam tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: