Lagi Ngincar Daihatsu Xenia? Harganya Sedang Melambung Namun Worth It Dibeli, Simak Spesifikasinya!

Lagi Ngincar Daihatsu Xenia? Harganya Sedang Melambung Namun Worth It Dibeli, Simak Spesifikasinya!

Spesifikasi Daihatsu Xenia (SS Youtube Kacamata Andi Pras)--

RADAR TEGAL - Mobil satu ini memang tidak ada matinya dan tidak ada habisnya diincar banyak orang. Desainnya yang simpel namun menarik, membuat orang - orang yang melihat akan terpana.

Siapa lagi kalau bukan mobil Daihatsu Xenia yang saat ini harga penjualannya sedang melambung. Tapi mobil satu ini tetap worth it untuk dibeli kok!

Harga mobil xenia ini mulai melambung sejak pertengahan awal tahun 2023 lalu. Semulai mobil keluaran Daihatsu ini terjual diharga Rp 218,15 juta namun meningkat menjadi Rp 275,35 juta di daerah Jakarta.

BACA JUGA: Fitur Baru Xenia! Interior Mobil All New Daihatsu Xenia Superior Flexibilty Seat

Jadi, setiap tipe dari mobil xenia ini juga ikut mengalami peningkatan. Pastikan untuk cek harganya terlebih dahulu, sebelum meminang mobil keren ini.

Untuk generasi terbaru ini, memang menjadi yang lebih keren dari generasi - generasi sebelumnya. Hal tersebut karena adanya perubahan tampilan baik eksteriornya maupun interiornya.

Apalagi fitur - fiturnya bertambah dan semakin canggih loh gais! 

Untuk yang lagi ngincar daihatsu xenia ini, yuk terlebih dahulu simak spesifikasinya dalam artikel RADAR TEGAL di bawah ini.

 

Daihatsu xenia punya dua jenis mesin yang dapat kalian pilih yakni jenis NR-VE dan juga VVT-i. Untuk jenis pertama yaitu NR-VE telah dibekali mesin sebesar 1.300 cc, dan untuk jenis keduanya yaitu VVT-i dibekali mesin sebesar 1.500 cc.

Jenis NR-VE dari besaran mesinnya yang 1.300 cc tadi mampu menghasilkan tenaga sebesar 96,5 dk untuk 6.000 rpmnya dan juga punya torsi dengan jumlah maksimal yakni 121 Nm untuk 4.200 rpmnya. Sedangkan Jenis VVT-i dengan mesin 1.500 cc nya, punya tenaga yang dihasilkan yakni 104,5 dk untuk 6.000 rpm nya dan juga torsinya mencapai angka 138 Nm untuk 4.200 rpmnya.

BACA JUGA: Harga Daihatsu Xenia Bekas per September 2023: Generasi 2010 hingga 2020 Alami Penurunan Sejak Awal Tahun

 

Kalau ngomongin soal fitur, tentunya digenerasi terbaru ini Xenia punya banyak fitur canggih. Pertama ada fitur keselamatan dengan nama ASA atau Advanced Safety Assist yang dikeluarkan langsung oleh Daihatsu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: