Berlangsung 3 Hari, Sekolah Pemikiran Gus Dur Lintas Agama Digelar di Klenteng Hok Ie Kiong Slawi

Berlangsung 3 Hari, Sekolah Pemikiran Gus Dur Lintas Agama Digelar di Klenteng Hok Ie Kiong Slawi

SEPAKAT - Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam PMII dan para pemuda pemudi lintas agama sepakat menggelar Sekolah Pemikiran Gus Dur Lintas Agama, Jumat 25 Agustus 2023. -YERI NOVELI-radartegal.disway.id

RADAR TEGAL - Berlangsung 3 hari, Sekolah Pemikiran Gus Dur Lintas Agama digelar di Klenteng Hok Ie Kiong Slawi. Kegiatan yang dipusatkan di gedung pertemuan klenteng itu berlangsung pada 25 sampai 27 Agustus 2023.

Sekolah Pemikiran Gus Dur Lintas Agama tersebut digelar Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nahdlatul Ulama (STKIP NU) Tegal.

Kegiatan itu diikuti mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi. Di antaranya UPS Tegal, IBN Tegal, dan Universitas Wahid Hasyim Semarang.

Ketua Panitia Adika Febrianto mengatakan, Sekolah Pemikiran Gus Dur Lintas Agama bertujuan untuk menghidupkan kembali nilai-nilai pemikiran Gus Dur.

BACA JUGA:Begini Pesan Khusus Istri Gus Dur Sinta Nuriyah untuk Ganjar Pranowo

BACA JUGA:Guru Besar UIN Gus Dur Pekalongan Sebut Panji Gumilang Layak Presiden, Rektor Merespon Begini

"Totalnya ada 30 peserta. Selain dari kalangan mahasiswa, ada juga yang dari pemuda pemudi lintas agama di Kabupaten Tegal,'' kata Adika, Jumat 25 Agustus 2023.

Menurut Adika, Sekolah Pemikiran Gus Dur ini mengangkat tema Merawat Ideologi Pemikiran Gus Dur.

Sementara itu, Ketua Komisariat Ibnu Sina STKIP NU Muhamad Imam khilmi berharap semua peserta Sekolah Pemikiran Gus Dur mampu merawat dan melanjutkan pemikiran Gus Dur dalam sembilan nilai pemikiran.

Yakni ketauhidan, kesatriaan, kesetaraan, kesederhanaan, kemanusiaan, kearifan lokal, pembebasan, persaudaraan, dan keadilan.

BACA JUGA:Gubernur Mengajar di UIN Gus Dur Pekalongan, Ganjar Sampaikan Pentingnya Nilai Kebangsaan Berlandaskan Keagamaan

BACA JUGA:Mantan Jubir Gus Dur Sebut Projo Buat 3 Dosa Besar dan Sentil Bahlil

"Sekolah Pemikiran Gus Dur ini jangan berhenti begitu saja. Harus ada renstra atau tindak lanjut untuk membuat kajian rutin di Kabupaten Tegal sebagai jalinan silaturahmi lintas agama yang dimana fokus merawat dan melanjutkan nilai nilai pemikiran Gus Dur,'' tandasnya. ***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radartegal.disway.id