Dibungkus Kantong Plastik Hitam, Jasad Bayi Perempuan Bikin Geger Warga Kabupaten Tegal

Dibungkus Kantong Plastik Hitam, Jasad Bayi Perempuan Bikin Geger Warga Kabupaten Tegal

EVAKUASI - Kapolsek Pangkah AKP Sunyarni SH memimpin proses evakuasi jasad bayi perempuan yang ditemukan di samping rumah warga Dukuh Kauman.-HERMAS PURWADI/RADAR SLAWI-

RADAR TEGAL - Dibungkus kantong plastik hitam, sesosok jasad bayi perempuan membuat geger warga Kabupaten Tegal. Jasad bayi yang masih memiliki plasenta tersebut tergeletak di samping rumah warga, Jumat 11 Agustus 2023.

Tepatnya di Dukuh Kauman RT 05/RW 09 Desa  Pangkah Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal. Mengetahui hal ini, warga langsung melaporkannya ke jajaran Polsek Pangkah.

Tim Inavis Polres Tegal bersama jajaran Polsek Pangkah langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk memeriksa hal tersebut. Dari informasi yang ada, jasad bayi perempuan tersebut ditemukan warga pada pukul 06.30 WIB.

Hal tersebut sesuai pernyataan dari Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun SH SIK melalui Kapolsek Pangkah AKP Sunyarni SH.

BACA JUGA:Malam Sebelum Temukan Jasad Bayi, Warga Melihat Perempuan Bawa Bungkusan di Sekitar TKP

Menurut kapolsek, awalnya pemilik rumah Budi, 46 tahun warga RT 05/RW 09 hendak pergi ke belakang rumahnya. Dia kemudian melewati samping rumah. 

"Di sana dia melihat kantong plastik berwarna hitam yang terbungkus. Setelah dibuka dengan sebatang kayu, bungkusan plastik warna hitam tersebut adalah bayi tanpa identitas bersama dengan celana dalam," ujarnya di sela-sela melakukan olah TKP.

Upaya penyelidikan terhadap pelaku pembuang bayi hingga kini terus dilakukan bersama tim Satreskrim Polres Tegal untuk mengungkap siapa ayah dari si jabang bayi tersebut.

Menurut perwira asal Blora ini, kondisi bayi saat ditemukan sudah dalam keadaan meninggal. Tidak ditemukan identitas apapun yang mengarah pada kedua orangtuanya.

"Kami segera menghubugi tim medis dari Puskesmas Pangkah dan tim Inafis Polres Tegal utuk bersama-sama melakukan evakuasi jasad bayi perempuan tersebut," tandasnya dikutip dari Jateng.disway.id.

BACA JUGA:Hasil Visum, Jasad Bayi yang Ditemukan di Paguyangan Meninggal Kurang dari 1x24 Jam

Berdasarkan keterangan Tim Inafis Polres Tegal dan Tim Medis Puskesmas Pangkah, bayi tersebut diperkirakan sudah meninggal sekitar 4 jam sebelum ditemukan.

"Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, dan didapati luka lecet pada punggung korban. Pada saat ditemukan kondisi korban lengkap bersama dengan plasentanya," jelas dokter Ivan Aulian, petugas medis puskesmas. ***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jateng.disway.id