Masuk Tahun Politik, Habib Luthfi : Kita Jangan Mau Dipecah Belah Oleh Siapapun

Masuk Tahun Politik, Habib Luthfi : Kita Jangan Mau Dipecah Belah Oleh Siapapun

Habib Luthfi bin Yahya-Tangkapan Layar Youtube AZZAHIR-

PANINGGARAN, RADARTEGAL.DISWAY.ID - Habib Luthfi bin Ali bin Hasyim bin Yahya menghadiri Silaturahmi dan Pengajian Lajnah Wathonah (Wanita Ahli Thoriqoh Al Mu'tabaroh An Nahdliyah) Kabupaten Pekalongan.

Dalam kegiatan yang dilangsungkan di PAC Muslimat NU Kecamatan Paninggaran itu, Habib Luthfi menyampaikan pesan berkaitan dengan tahun politik 2023-2024.

Menurut ulama kharismatik asal Pekalongan itu, masuk tahun politik, umat muslim agar bisa menjaga kerukunan. Baik itu kerukunan antar umat seagama maupun antar umat beragama. 

Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), tegas Habib Lthfi, jangan sampai terpecah belah hanya gara-gara adanya pilihan-pilihan pada Pemilu dan Pilkada 2024.

BACA JUGA:Tawarkan Pemandangan Alam Eksotis, Paninggaran Bakal Jadi Kawasan Wisata Baru Pekalongan

"Mendekati tahun-tahun politik ini kita jangan mau dipecah belah oleh siapapun. Kita harus percaya kepada TNI dan Polri sebagai penjaga NKRI. Kita harus manut para kiai agar negara ini aman dan damai," pesan Habib Lutfi.

Habib Lutfi juga meminta kepada Muslimat sebagai organisasi Islam terbesar di Indonesia harus bisa menjadi contoh di masyarakat.

Sementara itu, selain dihadiri 10 ribu pengunjung, Silaturahmi dan Pengajian Lajnah Wathonah Kabupaten Pekalongan di PAC Muslimat NU Kecamatan Paninggaran juga dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan Hj Hindun.

Hadir juga mantan Bupati Pekalongan KH Asip Kholbihi, pengasuh Lajnah Fathonah Kabupaten Pekalongan KH Adib Karomi. Ketua Muslimat NU Kabupaten Pekalongan Sumarwati.

BACA JUGA:Bupati Pekalongan Sebut Barokah Mbah Wali Tandur Paninggaran Sangat Luar Biasa

Ketua Lajnah Fathonah Kabupaten Pekalongan Hj Siti Maryam, anggota DPRD Kabupaten Pekalongan HM Nasron, Ketua NU Paninggaran Kiai Masrukin, dan lainnya. 

"Ini kegiatan rutin dan bergilir. Kemarin digelar di depan rumah saya," ungkap anggota DPRD Kabupaten Pekalongan, HM Nasron. *

Sumber: