Emak di Brebes Tewas Tengkurap di Kolam Renang, Diduga Berenang Terlalu Lama
Nasib nahas menimpa seorang ibu rumah tangga warga Desa Banjaran Kecamatan Salem, Jumat (4/3) lalu. Korban yang diketahui berinisial JS (40) warga Desa Banjaran dilaporkan meninggal dunia setelah tenggelam di kolam renang yang ada di Desa Salem, Kecamatan Salem.
Dari keterangan dua orang rekan korban menyebutkan, saat itu korban pamit untuk berenang pada pukul 13.30 WIB di wisata kolam renang yang ada di Desa Salem. Korban kemudian berenang di kolam kedalaman dua meter.
Awalnya, rekan korban tidak menaruh curiga saat melihat korban lama di dalam air dalam keadaan tengkurap. Namun saat didekati ternyata korban sudah tewas.
"Saat korban tengkurap di kolam saya memanggil korban, tapi tidak ada jawaban, ternyata sudah meninggal," ujar salah seorang rekan korban Susi.
Dengan kondisi tersebut Susi meminta tolong kepada pengunjung lain dan dibantu warga untuk mengangkat korban ke tepi kolam dan memberikan bantuan napas buatan. Karena tidak kunjung sadar korban dilarikan ke Puskesmas Salem.
"Saya sudah berupaya untuk menyadarkan menggunakan napas buatan tapi korban tidak sadar, akhirnya dilarikan ke Puskesmas Salem,” jelasnya.
Sementara itu, Kapolres Brebes AKBP Faisal Febrianto melalui Kapolsek Salem AKP Prapto mengatakan, hasil pemeriksaan korban sudah meninggal dunia. Dalam pemeriksaan, kata dia, tidak ada tanda-tanda kekerasan dalam tubuh korban.
"Pihak keluarga menerima dan ikhlas atas kejadian tersebut dan menganggap itu sebagai musibah. Selanjutnya, korban diterima oleh keluarga untuk dilaksanakan proses pemakaman," ucapnya.
Ditambahkannya, dari keterangan keluarga, korban ternyata memiliki riwayat penyakit. Sehingga diduga korban tewas lantaran berenang terlalu lama.
"Karenanya, kami mengimbau agar warga yang hendak berwisata di lokasi tersebut jika mempunyai penyakit serupa agar tidak berenang terlalu lama," pungkasnya. (ded/ima)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: