Ngebut Hingga 190 Km per Jam, Sopir Vanessa Angel Sempat Pamer di Insta Story Sebelum Akhirnya Dihapus

Ngebut Hingga 190 Km per Jam, Sopir Vanessa Angel Sempat Pamer di Insta Story Sebelum Akhirnya Dihapus

Sementara pemeriksaan terhadap Tubagus, dipastikan akan dilakukan jika memang sudah memungkinkan.

“Apabila sudah ada rekomendasi dari dokter dan dinyatakan sehat, langsung dilakukan pemeriksaan,” kata dia, Jumat (5/11).

Dalam video yang viral di media sosial, Tubagus Joddy memacu mobil dengan kecepatan tinggi sampai lebih dari 190 km/jam.

Selain itu, Tubagus Joddy juga diketahui bermain HP sembari menyetir mobil.

Itu terlihat dari unggahan Insta Story yang menunjukkan bahwa ia merekam dengan menggunakan HP saat mobil melaju dengan kecepatan tinggi.

Akan tetapi, unggahan itu sudah dihapus oleh Tubagus Joddy.

Terkait hal itu, Gatot enggan berspekulasi dan menyatakan akan menunggu hasil penyelidikan dan pemeriksaan.

“Untuk informasi yang beredar (unggahan medsos Tubagus) belum bisa kami jawab mengingat sopir belum dilakukan pemeriksaan BAP,” jawab Gatot dikutip dari Pojoksatu.

Gatot hanya memastikan bahwa kondisi ketiga korban luka saat ini sudah mulai membaik.

“Keadaan stabil dan proses pemulihan. Untuk anak (Gala Sky) saat ini telah didampingi keluarga,” tandasnya. (ruh/pojoksatu/ima)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: