Yakini Berendam di Air Laut Bisa Sembuhkan Covid-19, Setiap Pagi PAI Diserbu Warga
Komunitas terapi laut di Pantai Alam Indah (PAI) Kota Tegal kini kian banyak diminati oleh masyarakat dari Kota hingga Kabupaten Tegal. Selain bisa mengobati segala macam penyakit, terapi berendam di air laut juga dipercaya bisa sembuhkan penyakit Covid-19.
”Komunitas Terapi Laut PAI ini alhamdulillah terus ramai dan banyak yang masuk menjadi anggota,” terang Nurohman, warga Pesarean, Adiwerna, Kabupaten Tegal.
Menurut dia, anggotanya kini berjumlah 60 orang. Kebanyakan mereka berusia sudah lanjut usia. ”Puluhan anggota komunitas ini berasal dari wilayah Kota hingga Kabupaten Tegal. Mereka biasanya datang ke PAI setiap hari tapi ada pula yang datang setiap Sabtu,” ungkapnya.
Biasanya, lanjut dia, mereka berangkat dari rumah habis subuh. Kemudian sesampai di PAI pukul 05.30 WIB. ”Usia paling muda ya saya yang baru 34 tahun. Sedangkan yang lain, rata- rata di atas 40 tahun hingga banyak yang berusia 70 dan 80 tahun,” bebernya.
Sementara salah satu pendiri komunitas terapi air laut, Nasuha, mengaku bahwa komunitasnya ini berdiri sejak 2009. ”Awalnya saya dengan teman- teman berendam di sini (PAI) setiap pagi. Kemudian kegiatan ini juga diminati oleh banyak orang, hingga akhirnya terbentuklah komunitas,” jelasnya.
Warga asal Talang itu mengaku terapi di laut juga membuat badan menjadi sehat dan bugar. ”Ya seperti ini, alhamdulillah saya masih sehat di usia 71 tahun. Termasuk banyak bertemu dengan banyak orang, membuat usia lebih panjang,” akunya.
Nasuha menambahkan bahwa kini banyak anggota yang merupakan pasien Covid-19 sembuh setelah mereka melakukan terapi air laut. ”Alhamdulillah ada tiga orang di bulan ini yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19 kini telah sembuh. Mereka juga kini telah beraktivitas kembali,” bebernya.
Sementara Kabid Pariwisata Disporapar Kota Tegal Maman Suherman menambahkan bahwa terapi air laut memang sehat. ”Selain udara yang bagus saat di pagi hari, terapi air laut memang bisa membuat badan kita bugar. Banyak orang datang ke PAI di pagi hari hanya untuk terapi,” pungkasnya. (gus/zul/fat)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: