Usai Lebaran, Kasus Covid-19 Kabupaten Tegal Terus Meningkat, Sekarang Capai 6.216 Orang
Kasus Covid-19 di Kabupaten Tegal setiap hari selalu bertambah. Sedikitnya ada temuan 29 kasus baru Covid-19 per hari Jumat (14/5) pukul 15.00 WIB.
Juru Bicara Satuan Gugus Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Tegal dr Joko Wantoro, Sabtu (15/5) mengatakan, H+3 Lebaran kasus baru di Kabupaten Tegal masih melonjak.
Hingga saat ini sudah tercatat 6.216 kasus positif Covid-19 yang terdata.
"Kemarin tim medis menemukan 29 kasus baru dan sudah ditangani," katanya.
Dari total 6.216 kasus Covid-19, tambah Joko Wantoro, yang sudah dinyatakan sembuh oleh tenaga medis mencapai 5.606 orang. Sedangkan yang masih menjalani perawatan di beberapa rumah sakit ada 88 kasus.
Mereka yang menjalani isolasi mandiri hingga saat ini ada 261 orang. Sementara pasien Covid-19 yang meninggal dunia ada 265 orang.
"Makanya kami tidak henti-henti mengimbau pada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Apalagi Lebaran ini, kalau tidak diantisipasi bisa meledak," tambahnya.
Adapun untuk kasus pasien dalam pengawasan, lanjut Joko Wantoro, tenaga medis tidak menemukan kasus baru.
Secara kumulatif jumlah pasien dalam pengawasan ada 2.453 kasus. Dari jumlah tersebut, 2.215 orang sudah dinyatakan sembuh. Sedangkan yang masih menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit ada 15 orang. Pasien dalam pengawasan yang meninggal dunia ada 223 orang. (guh/ima)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: