Dedi-Jumadi Belum Siap Bertemu, Sekot Johardi: Saya Jamin Roda Pemerintahan Tetap Berjalan Baik

Dedi-Jumadi Belum Siap Bertemu, Sekot Johardi: Saya Jamin Roda Pemerintahan Tetap Berjalan Baik

Meski Wakil Wali Kota Tegal M. Jumadi sudah berangkat kerja, tetapi hingga kini belum ada pertemuan dengan Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono. Namun, meskipun ada persoalan antara keduanya, roda Pemkot Tegal tetap berjalan baik.

Sekda Kota Tegal Johardi saat ditanya wartawan mengatakan bahwa dirinya tidak mau berandai-andai tentang dugaan perselisihan antara wali kota dan wakil wali Kota Tegal tersebut. ”Apa yang diberitakan di Radar Tegal memang seperti itu dan benar adanya. Namun kami juga menyikapi dengan positif saja,” katanya kemarin.

Meski diduga ada persoalan, pihaknya menjamin adanya persoalan itu tidak membuat roda pemerintah Kota Tegal timpang. ”Saya jamin, roda pemerintahan tetap berjalan dengan baik. Termasuk tidak akan mungkin mempengaruhi kinerja. Semua OPD juga fokus agar layanan masyarakat dan lainnya semua berjalan dengan baik. Bahkan kita tancap gas terus,” ungkap Johardi.

Sekda menilai bahwa hal itu masuknya ke privasi masing-masing. Kendati demikian, dirinya sudah berusaha untuk yang terbaik. ”Di antaranya saya sudah berulangkali termasuk datang ke rumah Pak Wakil Wali Kota agar bisa menghadiri undangan Pak Wali Kota,” jelasnya.

Namun, kata Johardi, hingga saat ini, Wakil Wali Kota Tegal, M. Jumadi tak kunjung menghadiri undangan Wali Kota Tegal Dedy Yon. ”Jadi waktu itu saya juga diperintah Pak Wali Kota untuk mengundang Pak Wakil. Bahkan saat itu istri wakil wali kota menangis, karena suaminya tidak ada di tempat. Demikian dengan hubungan melalui komunikasi. Kami berharap agar Wakil Wali Kota segera menghadap Wali Kota Tegal,” harapnya.

Saat ditanya soal ruangan kerja Wakil Wali Kota Tegal, dia menjelaskan, kini kantornya sudah dibuka setelah Jumadi kembali berangkat. ”Termasuk tentang staf dan lainnya masih proses dan kita penuhi. Demikian pula terkait dengan mobil G2 ada dan harus dipakai,” jelasnya.

Kendati demikian, keberadaan sopir dan ajudan masih dalam proses dan sudah disampaikan ke Wakil Wali Kota. ”Jadi, sopir dan ajudan kita serahkan ke Pak Wakil biar beliau yang memilih sendiri. Beliau mungkin masih mencari. Sebab, jangan sampai nanti mengundurkan diri lagi. Karena itu, kalau sudah ada bisa segera ajukan by name ke kami. Kami pun segera menugaskannya, karena sopir dan ajudan satu paket,” ungkapnya. (gus/fat)

Sumber: