Bandel! Pemilik Warung Makan di Kota Tegal dan Pengunjungnya Langsung Diswab Petugas
Petugas gabungan dari TNI-Polri dan dinas terkait melakukan patroli penerapan gerakan di rumah saja di hari pertama, Sabtu (6/2). Hasilnya, secara umum warga sudah mematuhi imbauan itu. Hanya ada beberapa yang nekat buka.
Petugas pun bertindak tegas. Pemilik dan pengunjung salah satu warung makan ternama di Kota Tegal yang masih nekat buka langsung diswab oleh petugas.
Wakapolres Tegal Kota Kompol Ahmadi usai melakukan patroli mengatakan, secara umum masyarakat Kota Tegal sudah melaksanakan imbauan itu dengan baik.
"Pelaksanaan gerakan di rumah saja dilaksanakan dengan baik oleh warga," katanya.
Menurut Ahmadi, kepatuhan itu ditunjukkan warga dengan tidak berada di tempat umum dan pariwisata. Kemudian sejumlah toko juga hampir semuanya tutup, meski ada beberapa yang masih buka.
"Toko yang masih buka di antaranya alat bangunan, apotek dan sektor perbankan masih buka," ujarnya.
Terkait warung makan, Ahmadi menambahkan pihaknya sudah memberikan imbauan kepada pemilik. Sehingga, mereka hanya melayani pesan bungkus. (muj/ima)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: