Tahap Awal, Brebes Akan Terima 2.113 Vaksinasi Covid-19
BES- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Brebes dalam minggu-minggu ini akan menerima vaksin Sinovac Covid-19 yang sudah sampai di Provinsi Jawa Tengah (Jateng). Di tahap awal ini, Pemkab Brebes akan mendapatkan 2.113 vaksin.
Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupateb Brebes dr Sartono melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Imam Budi Santoso mengatakan, sesuai alokasi dari Pemerintah Pusat (PP) kurang lebih ada 1,4 juta. Sedangkan untuk tenaga kesehatan (nakes) di Brebes ada 6.004 orang.
"Tahap pertama nanti, kita akan mendapatkan 2.113 vaksin. Dan itu akan disalurkan ke mana-mana yang menjadi skala prioritas," ujarnya, Selasa (5/1).
Imam menyebutkan, diharapkan dalam minggu ini vaksinasi Covid-19 akan tiba di Kabupaten Brebes. Saat ini, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Pemprov Jateng. Khusus untuk Brebes minta didroping agar kondisi vaksin tetap aman hingga Brebes.
"Memang kendala untuk pendistribusian vaksin kita di transportasi. Sebab, transportasi untuk membawa vaksin itu harus memiliki suhu pendingin yang telah ditentukan. Jadi, untuk mengatasi kendala itu kami sudah berkoordinasi dengan Pemprov Jateng untuk didroping," ungkapnya.
Ditambahkannya, untuk skala prioritas dalam vaksinasi Covid-19 yakni untuk tenaga medis. Jika itu sudah, nantinya vaksinasi Covid-19 akan dialokasikan untuk pelayan publik (TNI-Polri), serta untuk tenaga yang melayani kasus Covid-19.
"Selain itu juga nanti vaksinasi ini diperuntukan untuk warga yang rentan. Di Brebes sendiri ada 900 ribu lebih warga yang rentan dan itu masuk prioritas. Hanya saja, kita masih menunggu droping dari provinsi," pungkasnya. (ded/ima)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: