Bertambah Dua, Warga Kota Tegal yang Meninggal Dunia karena Positif Covid-19 Jadi Tiga Orang

Bertambah Dua, Warga Kota Tegal yang Meninggal Dunia karena Positif Covid-19 Jadi Tiga Orang

Jumlah pasien terkonfirmasi positif covid-19 yang meninggal dunia di Kota Tegal kembali bertambah, Senin (24/8) kemarin. Penambahan pasien itu tercatat dalam resmi corona.tegalkota.go.id hingga pukul 16.00 WIB.

Informasi yang berhasil dihimpun radartegal.com menyebutkan, penambahan pasien yang meninggal sebanyak dua orang. Keduanya sempat menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Kota Bahari.

Mereka dinyatakan positif covid-19, setelah melalui test swab yang dilakukan pihak rumah sakit. Salah seorang di antaranya diketahui pernah melakukan perjalanan keluar kota. 

Dengan begitu, hingga saat ini, kasus terkonfirmasi positif yang merupakan warga Kota Tegal sebanyak 41 orang. Rinciannya, dua orang masih dirawat, 36 sembuh, dan tiga orang meninggal dunia.

Belum ada pernyataan resmi dari Tim Gugus Tugas Covid-19. Namun, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal dr Sri Primawati saat dikonfirmasi melalui pesan singkat membenarkan adanya pasien yang meninggal dunia.

"Ya, ada yang meninggal sebanyak dua orang," pungkasnya singkat. (muj/zul)

Sumber: