5 Pilihan Mobil Bekas Kuat dan Gak Bikin Boncos

Selasa 01-07-2025,11:00 WIB
Reporter : Sosa Kinsty
Editor : Adi Mulyadi

Ada dua variasi Grand Max PU, yaitu versi bak terbuka dan box. Keduanya sama-sama mengandalkan mesin 1,5L dengan transmisi 5-speed manual. 

Kapasitas bak juga luas sehingga muat banyak barang. Fitur Gran Max pick up terbalut teknologi canggih seperti intermittent wiper, smart access card entry,dan komponen anti maling. 

Dengan mesin irit bahan bakar, Daihatsu Gran Max cocok untuk usaha transportasi atau pengiriman barang skala kecil. Harga Daihatsu Gran Max bekas sekitar Rp77 juta hingga Rp115 juta per unit, tergantung tipe dan tahun pembuatannya.

BACA JUGA:10 Mobil Bekas untuk Keluarga, Harga Ramah Kantong Mulai Rp40 Juta!

BACA JUGA:6 Rekomendasi Mobil Bekas 3 Baris Murah Terbaik 2025, Pilihan Bijak Keluarga

2. Suzuki Carry Pick Up

Buat kamu yang lagi mencari mobil niaga luas, kuat dan irit bensin, kamu bisa memilih Suzuki Carry Pick Up. Mobil ini memiliki kapasitas angkut mencapai 1 ton. 

Ada dua pilihan bak mobil Suzuki Carry Pick Up yang bisa kamu pilih, yaitu wide deck dan flat deck. Keduanya sama-sama muat untuk kapasitas 3 orang penumpang.

Mesin Suzuki Carry Pick Up menggunakan K15B-C yang terbukti irit bahan bakar. Keunggulan lainnya, mobil ini memiliki suku cadang yang mudah dicari dan biaya perawatan murah.

Tak heran jika mobil ini selalu laris manis dibeli pengusaha. Harga mobil Suzuki Carry Pick Up mulai dari Rp60 juta hingga Rp100 jutaan.

BACA JUGA:Rekomendasi Mobil Bekas 7 Penumpang di Bawah Rp100 Juta Irit BBM

BACA JUGA:Keluarga Cerdas Pilih Ini! Rekomendasi Mobil Bekas untuk Keluarga di Bawah 50 Juta yang Awet & Ramah Anak

Harganya masih tergantung tahun, tipe, dan kondisi keseluruhan.

3. Toyota Hilux

Selanjutnya, kamu bisa mempertimbangkan mobil Toyota Hilux sebagai penunjang usahamu. Mobil pick up keluaran Toyota ini sangat kuat, tangguh, dan tahan terhadap berbagai medan jalan.

Toyota Hilux tersedia dalam varian 4X4 dan 4X2. Keduanya sama-sama menawarkan aneka kabin seperti single, extra dan double cabin. 

Kategori :