Demo Hari Buruh di Semarang Ricuh, Ketua Muhammadiyah Tegal Prihatin

Sabtu 03-05-2025,09:00 WIB
Reporter : Hermas Purwadi
Editor : Adi Mulyadi

“Momentum May Day semestinya untuk menyalurkan aspirasi teman-teman buruh secara damai. Namun muncul tindakan anarkis dari sekelompok pendemo yang memaksa polisi untuk bertindak,” katanya, Jumat, 2 Mei 2025.

BACA JUGA:Aksi May Day di Brebes, Tiga Serikat Buruh Datangi KPT Bawa 5 Tuntutan

BACA JUGA:May Day 2025, Polres Purbalingga Beri Layanan Perpanjangan SIM Gratis untuk Pekerja

Ia menilai tindak kekerasan dalam menyuarakan kebebasan berpendapat tidak akan menyelesaikan masalah. Terlebih jika disertai dengan perusakan terhadap fasilitas umum yang merugikan masyarakat.

“Saya menyayangkan adanya bentrok yang terjadi sehingga menimbulkan korban luka dari kedua belah pihak. Apalagi ada perusakan fasilitas publik yang tidak perlu terjadi,” ujar politisi PDI Perjuangan tersebut.

Kategori :