BREBES, radartegal.com - Di Kabupaten Brebes ternyata masiha ada pedukuhan yang terisolir. Warga pedukuhan tersebut harus bertaruh nyawa untuk bisa keluar dari kampungnya.
Mereka harus menyeberangi sungai dengan aliran air yang deras. Pedukuhan di Brebes yang terisolir ini, dihuni sebanyak 720 kepala keluarga (KK).
Adalah Pedukuhan Wadas Gumantung Desa Kutamendala, Kecamatan Tonjong. Pedukuhan di Brebes ini terisolir lantaran karena tidak ada jembatan.
Kalaupun ada jembatan, jarak dari pedukuhan terisolir di Brebes ini cukup jauh, sekitar 7 kilo meter. Selain itu, akses jalannya juga belum ada.
BACA JUGA: Longsor di Brebes, Dua Desa di Kecamatan Salem Terisolir
BACA JUGA: 10 Tahun Jalan Rusak, Warga Pagerbarang Tegal Curhat Nyaris Terisolir
Sehingga banyak warga yang rela menyebrangi Sungai Glagah saat mau beraktifitas. Bagi anak-anak dan pelajar, mereka harus digendong orang tuannya, atau warga relawan untuk menyebrangi sungai yang aliran airnya deras.
Gondola penyeberangan warga pedukuhan terisolir di Brebes
Beruntung pihak pemerintah desa perhatian dengan kondisi tersebut. Guna mengantispasi jatuhnya korban jiwa, pihak desa berinisiatif membuat kereta gantung atau gondola.
Kereta bertenaga manusia ini bisa memuat enam orang dalam sekali menyeberang. Hanya saja karena keterbatasan ini, masih banyak warga yang tetap menyeberangi sungai dengan jalan kaki.
Warga setempat Sahirun menyebutkan, keret gantung ini difungsikan untuk membantu aktifitas warga yang akan keluar. Baik sekolah, pasar atau tempat lain di luar pedukuhan.
BACA JUGA: Jembatan Penghubung Nyaris Putus, Sejumlah Pedukuhan di Mlayang Sirampog Brebes Terancam Terisolir
BACA JUGA: Jembatan Gantung di Tengah Hutan Pinus Kabupaten Tegal Selesai Dibangun, Warga Tak Lagi Terisolir
Warga yang menyeberang sungai menggunakan jasa ini pun tidak dipungut biaya.
"Tujuan ada gondola (kereta gantung) ini untuk membantu warga, tanpa dipungut biaya," ungkapnya.
Pembangunan jembatan
Dandim 0713 Brebes, Letkol Inf Sapto Broto mengatakan, di Desa Kutamendala sebenarnya sudah dibangun jembatan gantung Merah Putih.