TONJONG, radartegal.com— Seorang perempuan berusia 74 tahun di Brebes, bernama Dasmi tewas tertabrak Kereta Api (KA) Kamandaka, Sabtu, 16 November 2024 sekitar pukul 16.45 WIB.
Peristiwa tragis yang menimpa warga RT 01 RW 02 Desa Kalijurang Kecamatan Tonjong Kabupaten Brebes terjadi di jalur Hilir pada KM 310+6 Desa Kalijurang.
Kejadian itu sontak mengundang perhatian warga setempat yang segera melaporkannya ke Mapolsek Tonjong melalui perangkat desa.
Kepala Desa Tonjong Edi Riyanto, SH, mengonfirmasi bahwa Dasmi adalah salah satu warganya.
BACA JUGA: 4 Orang Tewas Tertabrak Kereta Api di Karawang, Korban Sempat Melambaikan Tangan
BACA JUGA: Pemotor di Pemalang Tertemper Kereta Api Kamandaka, PT KAI Bilang Begini
"Beliau usai pulang dari pengajian yang rutin diikuti setiap hari. Mungkin karena usianya yang sudah lanjut, sehingga tidak memperhatikan ada kereta yang melintas," ujar Edi.
KA Kamandaka No. Lok. 174 menabrak Dasmi yang baru saja pulang dari menghadiri pengajian rutin di desanya. Dari informasi, dirinya sedang berjalan di sekitar rel kereta api saat kecelakaan terjadi.
Diduga, ia tidak menyadari kedatangan kereta api yang melaju dari arah belakang.
"Mungkin karena faktor usia yang sudah lanjut, sehingga dirinya tidak menyadari ada kereta yang melintas dan tidak sempat menghindar," ungkap Hendra, 44 tahun, salah seorang warga yang menyaksikan peristiwa tersebut.
BACA JUGA: Kereta Api Blambangan Ekspress Mendadak Jadi Idola Warga Tegal, Ternyata Ini Penyebabnya
BACA JUGA: Peranan Stasiun Kereta Api Tegal yang Belum Banyak Terekspos, Saksi Bisu Peradaban Daerah
Kapolsek AKP Hasari segera melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan meminta keterangan sejumlah saksi. Pemeriksaan turut dibantu oleh tim medis dari Puskesmas Tonjong.
"Korban meninggal di lokasi kejadian. Kami berharap warga bisa lebih berhati-hati saat berada di sekitar rel KA," imbau Kapolsek AKP Hasari.