Tape singkong memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan karena mengandung antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas. Ditambah lagi tape singkong mengandung vitamin dan mineralnya juga berperan dalam menjaga kesehatan kulit.
6. Menjaga Kesehatan Tulang
Selain kaya akan antioksidan, vitamin, dan mineral, tape singkong juga mengandung kalsium. Tentu kandungan ini penting dalam menjaga kesehatan tulang dan juga gigi.
BACA JUGA : Sering Dikonsumsi, 4 Makanan yang Cepat Membuat Tua dari Umur Aslinya
BACA JUGA : 10 Makanan Penghilang Jerawat dan Bekasnya, Kaya Antioksidan
Tips mengonsumsi tape singkong
Tape singkong memang kaya akan manfaat dan baik untuk kesehatan, sehingga ia termasuk salah satu camilan sehat untuk berbagai kalangan. Adapun tips jika Anda ingin mengonsumsi makanan ini, seperti :
1. Gunakan tape singkong yang segar dan tidak ada bau asam.
2. Konsumsi dengan porsi yang tepat dan jangan berlebihan, karena biar bagaimanapun tape singkong mengandung gula alami.
3. Anda bisa sajikan dengan berbagai cara sesuai selera. Selain dimakan langsung, Anda bisa olah menjadi berbagai macam makanan dan minuman, seperti es campur, kolak atau dijadikan bahan campuran kue.
Penutup
Meski tape singkong memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, jangan konsumsi makanan ini berlebihan. Konsultasikan dengan ahli gizi jika memang Anda mengalami masalah kesehatan tertentu, misalnya masalah gula darah.