BREAKINGNEWS! Penemuan Mayat Wanita di Brebes Gemparkan Warga

Senin 11-11-2024,16:32 WIB
Reporter : Dedi Sulastro
Editor : Teguh Mujiarto

BREBES, radartegal.com - Sesosok mayat berjenis kelamin wanita ditemukan di sungai yang berada di Desa Karangjunti, Kecamatan Losari, Senin 11 November 2024. Sontak penemuan mayat tersebut menggemparkan warga setempat. 

Informasi yang dihimpun menyatakan bahwa mayat perempuan itu ditemukan oleh warga sekitar pukul 06.00 WIB dalam kondisi tertelungkup di sungai. Mendapat informasi itu, pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi penemuan.

Usai pengecekan, jenazah langsung mengevakuasi korban ke Kamar Jenazah RSUD Brebes. 

Saat ditemukan, jenazah masih mengenakan celana hitam dan kaos biru tua. Diduga, korban belum lama meninggal dunia saat ditemukan warga. Di tubuh korban, terdapat sejumlah luka akibat benda tajam di beberapa titik. Saat tiba di kamar jenazah, darah segar korban juga berceceran dari kantong jenazah yang keluar dari mobil ambulan. 

BACA JUGA: BREAKING NEWS! Mayat Pria Ditemukan Mengambang di PAI Tegal

BACA JUGA: Mayat Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang dalam Saluran Air di Tegal

"Pertama kali korban ditemukan oleh warga sekitar pukul 06.00 WIB. Anggota langsung melakukan olah TKP," kata Kasat Reskrim Polres Brebes, AKP Resandro Hendriajati, Senin 11 November 2024 kepada awak media.

Dia menambahkan, saat ini pihaknya telah berkoordinasi dengan Tim Dokkes Polda Jateng untuk melakukan pengecekan terhadap jenazah. Pengeceka terhadap luka-luka korban ini dilakukan untuk memastikan korban merupakan korban pembunuhan atau bukan. 

“Untuk luka di tubuh korban nanti kita tunggu dari Tim Dokkes Polda biar terang dan lebih jelas. Korban adalah perempuan sedangkan untuk usia korban belum diketahui,” tutupnya.

Kategori :