PPK dan PPS Diberi Pelatihan Tahapan Pencoblosan

Selasa 05-11-2024,16:31 WIB
Reporter : Dedi Sulastro
Editor : Teguh Mujiarto

BREBES, radartegal.com - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari wilayah Brebes Selatan mengikuti pelatihan Training of Trainer (ToT) kemarin. Kegiatan ini sebagai langkah persiapan pemilihan umum yang semakin dekat.

 

Divisi Sosdiklihparmas dan SDM KPU Brebes Anik Anafilah Aziz menjelaskan pelatihan itu bertujuan untuk membekali PPK dan PPS. Sehingga mereka mampu untuk melatih Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). 

 

"Kami mengadakan pelatihan ini karena KPPS akan terbentuk pada 7 November 2024, sehingga pelatihan teknis sangat diperlukan," ujarnya.

 

Dengan adanya pelatihan itu, Anik berharap ada satu pemahaman antara KPU Kabupaten, PPK, PPS, hingga KPPS. Dengan demikian, koordinasi dan pelaksanaan tugas dalam pemungutan suara dapat berjalan lancar dan sesuai prosedur.

 

BACA JUGA: Gelar Bimtek, KPU Kabupaten Tegal Gembleng PPK dan PPS Jelang Pemilu

 

BACA JUGA: Ukur Efisiensi Kerja KPPS, KPU Kabupaten Tegal Simulasi di Gumayun

 

"KPPS ini adalah lini terdepan dalam pemilu, sehingga penting bagi mereka untuk memiliki pengetahuan dan keterampilan yang memadai," lanjutnya.

 

Dia menambahkan, kegiatan itu sangat penting dilakukan. Terlebih, pentingnya tahapan penghitungan dan pemungutan suara, yang dianggap sebagai bagian paling kritis dari keseluruhan proses pemilu.

 

Aspek penghitungan dan pemungutan suara merupakan titik yang sangat krusial. Ini adalah momen yang menentukan keabsahan hasil pemilu.

 

"Kami ingin memastikan bahwa semua penyelenggara, dari atas hingga ke tingkat KPPS, memahami peran dan tanggung jawab mereka dengan baik," tambahnya.

 

BACA JUGA: Hari Terakhir Pendaftaran KPPS Pilkada 2024 Brebes, Pelamar Membludak

 

BACA JUGA: 16.443 Lowongan KPPS Dibuka di Kabupaten Tegal, Pendaftaran Sampai 28 September 2024

 

Dengan pelatihan ini, diharapkan akan tercipta keseragaman prosedur dan pemahaman antar penyelenggara di semua tingkatan. Sehingga potensi kesalahan dapat diminimalkan.

 

KPU Brebes menekankan pentingnya peran KPPS sebagai penghubung terakhir antara pemilih dan penghitungan suara resmi. Tanpa koordinasi yang baik, kerentanan terhadap kesalahan teknis dan misinformasi bisa meningkat.

 

Dalam pelatihan ini meliputi simulasi dan penjelasan mendalam tentang prosedur pemungutan serta penghitungan suara. Mulai dari persiapan TPS hingga penanganan suara yang sah dan tidak sah.

 

Adanya pembekalan menyeluruh KPPS diharapkan mampu mengelola tugas mereka dengan tingkat akurasi dan integritas tinggi.  KPU Brebes juga menekankan upaya ini merupakan bagian dari komitmen mereka untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dan menjaga kepercayaan publik terhadap penyelenggaraan pemilu.

 

BACA JUGA: Pilkada 2024 di Brebes, KPU Butuhkan 20.853 Anggota KPPS

 

BACA JUGA: 2.639 Lowongan Petugas KPPS Pilkada 2024 di Tegal Segera Dibuka, Segini Honornya

 

Pelatihan untuk PPK dan PPS di Brebes Selatan menjadi salah satu dari rangkaian program pendidikan dan persiapan teknis yang lebih luas. Di mana KPU berusaha memastikan pemilu berjalan transparan, jujur, dan adil.

 

"Pelaksanaan ToT ini merupakan salah satu langkah strategis KPU dalam menjamin bahwa semua proses pemilihan umum dapat terlaksana dengan lancar dan sesuai dengan peraturan. Dalam masa yang penuh tantangan ini, persiapan matang seperti ToT menjadi kunci untuk mengatasi berbagai hambatan potensial yang mungkin dihadapi selama pemilu," pungkasnya.

Kategori :