Mau Kurangi Buncit Tanpa Bantuan Alat? Coba Tips dan Gerakan Ampuh Ini

Selasa 29-10-2024,16:39 WIB
Reporter : Dayu Mila
Editor : Teguh Mujiarto

radartegal.com – Anda bisa coba jenis olahraga ini untuk kurangi buncit tanpa alat di rumah. Anda bisa melakukannya sendiri tanpa membutuhkan alat apapun sehingga bisa dikatakan tanpa modal sepeserpun.

Olahraga untuk kurangi buncit tanpa alat di rumah bisa Anda lakukan tanpa menghabiskan waktu yang lama. Namun, tentu perlu konsistensi agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal.

Selain melakukan olahraga untuk kurangi buncit tanpa alat di rumah, Anda juga harus memperhatikan pola makan agar hasilnya lebih cepat alias dengan diet yang tepat. Hal tersebut akan dibahas pada pembahasan artikel kali ini.

Maka dari itu simak sampai habis olahraga untuk kurangi buncit tanpa alat di rumah yang bisa Anda lakukan. Untuk lebih membuat suasana makin asyik, Anda bisa melakukannya di ruang terbuka bersama teman-teman.

BACA JUGA: Bahaya Mitos Racikan Ramuan Kesehatan yang Dipercaya Bikin Langsing Tubuh

BACA JUGA: Hati-hati, Ini 5 Tips Kecantikan yang Ternyata Malah Berbahaya untuk Kulit Wajah

Jenis olahraga untuk kurangi buncit tanpa alat di rumah

Cara mengurangi buncit saat ini sangat mudah dan bisa dilakukan cukup di rumah saja. Misalnya dengan melakukan beberapa gerakan berikut ini.

1. Olahraga Kardio

  • Lari di tempat : Gerakan paling sederhana yang bisa mengurangi perut buncit, namun efektif untuk membakar kalori.
  • Jumping jacks : Gerakan melompat sambil merentangkan tangan dan kaki secara bersamaan.
  • High knees : Latihan mengangkat lutut setinggi mungkin secara berganti-gantian.
  • Mountain climbers : Posisi seperti push-up, namun dengan gerakan kaki seperti sedang mendaki gunung.

2. Olahraga Kekuatan

  • Plank : Tahan tubuh dalam posisi seperti push-up, namun bertumpu pada siku dan ujung kaki. Sebisa mungkin tahan posisi tersebut sekitar 30 detik sampai 1 menit.
  • Crunches : Angkat tubuh bagian atas dari posisi berbaring dengan tangan menyentuh lutut atau di belakang kepala.
  • Leg raises : Angkat kaki lurus ke atas dari posisi berbaring.
  • Bicycle crunches : Olahraga untuk kurangi buncit tanpa alat di rumah ini sangat mudah, yaitu seperti mengayuh sepeda sambil melakukan gerakan crunches.
  • Russian twists : Duduk dengan lutut ditekuk, badan condong ke belakang sedikit, putar badan ke kiri dan ke kanan sambil memegang kedua tangan di depan dada.

Untuk mengatur waktu olahraganya, Anda bisa mengikuti tips di bawah :

  • Pemanasan : 5 menit (gerakan ringan seperti jogging di tempat, peregangan)
  • Kardio : 10 menit (kombinasi lari di tempat, jumping jacks, dan high knees)
  • Kekuatan : 15 menit (plank, crunches, leg raises, bicycle crunches, Russian twists)
  • Pendinginan : 5 menit (peregangan)

BACA JUGA: Rahasia Kecantikan Han So Hee, Fans Harus Tahu Nih Bocorannya

BACA JUGA: Mengenal Standar Kecantikan Korea Selatan, Bukan Cuma Aegyo Sal

Tips agar hasil olahraga maksimal

Jenis olahraga untuk kurangi buncit di atas bisa Anda lakukan tanpa menggunakan alat apapun di rumah. Untuk lebih maksimalnya, Anda bisa melakukan beberapa tips di bawah.

  • Lakukan olahraga ini 3-5 kali seminggu selama 20-30 menit setiap sesi.
  • Lakukanlah olahraga mengurangi perut buncit di atas secara rutin, meskipun belum melihat hasil yang signifikan. Ketekunan adalah kunci.
  • Hasil olahraga akan lebih efektif jika diimbangi dengan pola makan sehat dan bergizi. Sejatinya, cara menghilangkan buncit paling efektif dilakukan dengan mengurangi gula dan lemak jenuh, serta mengatur kalori yang masuk ke tubuh.

  • Tingkatkan intensitas latihan secara bertahap agar hasilnya juga semakin cepat.
  • Jika Anda mengalami kesusahan dalam mengimplementasikan gerakan, Anda bisa lihat videonya di platform YouTube atau media sosial.

Penutup

Itulah sejumlah jenis olahraga untuk kurangi buncit tanpa alat di rumah yang bisa Anda coba. Jika Anda mengalami kondisi kesehatan tertentu, konsultasikan dengan dokter ahli sebelum memulai program olahraga di atas.

Kategori :