SEMARANG, radartegal.com – Telkomsel menggelar acara Poin Festival Roadshow di empat kota besar di Indonesia mulai September hingga Oktober 2024.
Acara ini akan berlangsung di Kota Semarang yang berlokasi di Queen City Mall pada 7-8 September 2024 , selanjutnya di Kota Medan di Plaza Medan Fair pada 28-29 September 2024. Acara Poin Festival Roadshow berikutnya , di Ambon City Center, kota Ambon pada 10- 11 Oktober 2024 dan ditutup dengan kegiatan di Singkawang Grand Mall, kota Singkawang pada 26-27 Oktober 2024. Poin Festival Roadshow akan menghadirkan ragam keseruan dan program loyalitas bernilai tambah untuk seluruh pelanggan setia Telkomsel. BACA JUGA: Direktur Telkomsel Jadi Agen Customer Care Rayakan Hari Pelanggan Nasional 2024 BACA JUGA: Telkomsel Serahkan Mobil Suzuki XL-7 Hadiah Program Undi-Undi Hepi Periode Juli 2024 Vice President Postpaid Consumer & International Roaming Telkomsel , Danang Andrianto mengatakan, Telkomsel secara khusus menghadirkan Poin Festival Roadshow di 4 kota sebagai bentuk apresiasi atas kepercayaan dan kesetiaan pelanggan yang senantiasa telah menggunakan produk dan layanan Telkomsel selama ini. Pada gelaran Poin Festival Roadshow, pelanggan dapat menikmati berbagai kegiatan seru, salah satunya Undian Telkomsel Poin yang memberikan pelanggan kesempatan untuk memenangkan hadiah menarik seperti 4 motor Yamaha Fazzio, 8 smartphone Oppo A60, 8 headset JBL, dan 80 voucher Indomaret senilai Rp250 ribu . Untuk mengikuti Undian Telkomsel Poin, pelanggan cukup mengunjungi lokasi Poin Festival dengan menukarkan 1 Telkomsel Poin dan menunggu pengumuman undian pada hari kedua acara. Telkomsel juga menyelenggarakan Poin Jajan Festival, di mana pelanggan dapat menikmati diskon sebesar Rp10 ribu dan Rp50 ribu dengan menukarkan Telkomsel Poin di 20 booth makanan dan minuman dari mitra UMKM serta 30 booth dari mitra shopping mall yang telah ditentukan. BACA JUGA: Beli Paket Data Telkomsel Pakai BIMA Mobile Bank Jateng Dapat Bonus Pulsa BACA JUGA: Telkomsel Ekspansi Jaringan Broadband Hyper 5G di Bali, Ada Paket Kuota Dua Kali Lipat Pelanggan juga berkesempatan mengikuti berbagai program seru lainnya seperti Lelang Poin dan games Telkomsel Poin, serta menikmati hiburan berupa acara musik, talkshow, dan main gim bareng (mabar). Telkomsel juga menyediakan 2 booth utama di setiap lokasi roadshow untuk memberikan pengalaman langsung bagi pelanggan yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang produk dan layanan Telkomsel, termasuk paket Telkomsel Halo, Orbit, IndiHome, Tshop, dan layanan top-up pulsa . Selain itu, terdapat juga berbagai program lain yang menguntungkan seperti Pointastic Deals, Cuan Hepi, Mendadak Hepi, dan Tambah Hepi. Pelanggan juga dapat menukarkan Telkomsel Poin di program Undi-Undi Hepi untuk memperoleh hadiah menarik setiap bulannya seperti mobil, motor, handphone, dan lainnya. Informasi lebih lanjut terkait program Poin Festival Roadshow 2024 bisa mengakses melalui laman tsel.id/poinfest24. (*)Telkomsel Gelar Poin Festival Roadshow di 4 Kota, Ada Hadiah Motor Fazzio
Senin 09-09-2024,13:00 WIB
Reporter : Taufiq Ismail
Editor : Khikmah Wati
Kategori :
Terkait
Sabtu 11-01-2025,20:15 WIB
Selama Natal dan Tahun Baru 2024/2025, Telkomsel Sukses Sambungkan Semangat Pelanggan di Nusantara
Jumat 10-01-2025,10:50 WIB
Gandeng Jogja Acoustic Management, Telkomsel Dukung Komunitas Seniman Lokal
Minggu 29-12-2024,14:30 WIB
Wow! Temukan Wisata Populer Hingga Hidden Gems di Jelajah Jogja MyTelkomsel
Jumat 27-12-2024,14:46 WIB
Malaysian Technical Standard Forum Bhd Kunjungi GraPARI Telkomsel Yogyakarta
Kamis 19-12-2024,09:04 WIB
Telkomsel Siaga Sambut NARU 2024, Optimalkan 5.705 BTS dan Luncurkan Puluhan Promo Menarik
Terpopuler
Minggu 19-01-2025,16:15 WIB
Resmi Diakui, Klub Renang Oceanic Elite Club Gelar Syukuran dan Kukuhkan Kepengurusan
Minggu 19-01-2025,17:55 WIB
7 Mitos Memetik Bunga Wijaya Kusuma, Bisa Dapat Jodoh bagi yang Jomlo?
Minggu 19-01-2025,13:00 WIB
6 Kebiasaan Ini Mitosnya Bisa Datangkan Makhluk Halus, Hati-hati Deh!
Minggu 19-01-2025,16:00 WIB
Sosok Gayatri, sang Penunggu Alas Purwo dan Mitos yang Berkembang
Minggu 19-01-2025,18:40 WIB
Terlalu! Ayah di Brebes 4 Kali Lecehkan Anak Kandungnya yang Masih di Bawah Umur
Terkini
Senin 20-01-2025,07:29 WIB
Tersangka Kasus Penganiayaan di Kafe Jatiroyom Pemalang Terancam Penjara 7 Tahun
Senin 20-01-2025,05:11 WIB
Pilihan Keluarga, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik di Pemalang
Minggu 19-01-2025,20:48 WIB
5 Mitos Bunga Wijaya Kusuma Putih, Salah Satu Lambang Kemakmuran
Minggu 19-01-2025,20:26 WIB
3 Dampak dari Batas Usia Minimum pada Peminjam Pinjol di Tahun 2025
Minggu 19-01-2025,19:53 WIB