Untuk bisa mencerna jenis makanan ini, maka organ tubuh butuh kerja ekstra sehingga memicu rasa cepat lapar dan lemas. Selain itu, gorengan juga cepat bisa memicu rasa kantuk karena kurangnya aliran darah di anggota tubuh.
3. Daging berlemak tinggi
Menu sahur yang buat mudah lelah dan ngantuk yaitu daging terutama yang berlemak tinggi. Sama seperti gorengan tadi, daging yang memiliki lemak tinggi bisa memicu rasa lemas lebih cepat ditambah penyakit-penyakit tertentu jika dikonsumsi terlalu banyak.
Mengonsumsi daging dalam jumlah yang tidak dibatasi bisa membuat lambung butuh waktu lama untuk mencernanya. Akibatnya, energi bisa cepat berkurang dan memicu rasa lemas serta lapar.
BACA JUGA: 8 Tips Sahur yang Dianjurkan Nabi Muhammad SAW, Bikin Puasa Ramadan-mu Optimal dan Penuh Berkah
4. Kafein
Menu sahur yang harus dihindari berikutnya yaitu kopi atau kafein. Kandungan kafein memang bisa memberikan energi untuk tubuh dan atasi kantuk.
Namun, ketika kadar kafein dalam darah menurun, tentu tubuh akan langsung terasa lemas dan mengantuk. Selain itu, kafein juga membuat kinerja organ tubuh lebih cepat dan bisa memicu kerja kandung kemih.
Inilah mengapa ketika mengonsumsi kafein, seseorang bisa cenderung buang air kecil dan berujung merasa haus. Akibatnya, ketika menjalankan puasa maka tubuh akan mengalami dehidrasi.
5. Tidak mengonsumsi zat besi
Jenis makanan sahur yang kurang tepat yaitu makanan-makanan yang tidak mengandung zat besi. Seringkali kandungan ini dilewatkan sebagian orang dalam menu santapan sehari-hari, terlebih saat bulan puasa.
Padahal, makanan yang mengandung zat besi bisa meminimalisir rasa mudah lelah dan mengantuk. Contohnya, bisa konsumsi sayuran serta kacang-kacangan.
Penutup
Jenis makanan untuk sahur di atas sah-sah saja untuk dikonsumsi asal dibatasi. Selain itu, lebih baik baru dikonsumsi ketika jam buka puasa saja dibanding untuk menu sahur.
Jangan lupa lengkapi kebutuhan nutrisi harian serta cairan tubuh agar ibadah puasa bisa berjalan lancar. Itulah 5 menu sahur yang buat mudah lelah dan ngantuk. (*)